Bandara Ngurah Rai Paling Tinggi Jumlah Penumpangnya Selama Arus Mudik

Kamis, 13 Juli 2017 – 23:01 WIB
Penumpang di Bandara Ngurah Rai Denpasar. Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura I mencatat trafik penumpang di 13 bandara yang dikelola perseroan selama semester I 2017 mencapai 41.854.574 orang.

Jumlah tersebut tumbuh 4,32 persen dibanding total trafik penumpang pada periode yang sama tahun lalu yakni 40.119.773 orang.

BACA JUGA: Semester I, Sebanyak 41 Juta Penumpang Lalui Bandara-bandara AP I

Corporate Secretary PT Angkasa Pura I Israwadi mengatakan, pertumbuhan trafik penumpang tertinggi pada semester I 2017 terjadi di Bandara Adi Soemarmo Solo dengan tingkat pertumbuhan mencapai 34,79 persen atau naik menjadi 1.241.199 orang dari 920.828 orang pada 2016.

"Tren pertumbuhan trafik penumpang tertinggi di Bandara Adi Soemarmo ini juga terjadi pada saat masa angkutan Lebaran 2017 lalu (15 Juni – 3 Juli 2017) yaitu tumbuh sebesar 35,5 persen dengan total 166.658 orang dari 122.999 orang pada 2016," jelasnya.

Sementara realisasi jumlah penumpang tertinggi terjadi di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali dengan total penumpang mencapai 10.156.009 orang.

BACA JUGA: Beredar Informasi Penipuan Loker Bandara Kulonprogo, AP I Bakal Bertindak

Jumlah ini tumbuh 8,93 persen dibanding periode yang sama pada 2016 yang hanya mencapai 9.323.779 orang. Trafik penumpang tertinggi kedua terjadi di Bandara Internasional Juanda Surabaya dengan total penumpang mencapai 9.350.555 orang.

"Jumlah ini turun 0,19 persen dibanding periode yang sama 2016 yang sebesar 9.368.646 orang," tandas Israwadi.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Waspada! Penipuan Berkedok Loker Bandara Kulonprogo

BACA ARTIKEL LAINNYA... AP I Masih Buka Posko Angkutan Lebaran di 6 Bandara Tersibuk ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler