Bandarlampung Siaga Bom, Perketat Pengamanan di Seluruh Objek Vital

Kamis, 07 Juli 2016 – 03:45 WIB
Bandara Raden Inten II, Lampung Selatan adalah salah satu objek vital yang dijaga ketat dari serangan bom. Foto: dokumen jpnn

jpnn.com - LAMPUNG - Insiden bom bunuh diri yang terjadi beberapa waktu lalu di Surakarta, Solo, menyita perhatian publik. Tidak terkecuali Pemkot Bandarlampung pun melakukan antisipasi keamanan utamanya saat lebaran. 

Wali kota Bandarlampung Herman HN mengaku telah mengupayakan keamanan dan antisipasi terhadap ancaman teror bom. 

BACA JUGA: Pada Hari H Lebaran, Bandara Daerah Ini Lengang

“Kami telah sudah berkoordinasi dengan Kapolres, Dandim dan instansi lainnya untuk pengamanan areal objek vital seperti bandara, pelabuhan dan pusat keramaian,” ujarnya usai pelaksanaan Salat Ied di Stadion Pahoman, seperti dikutip dari Radar Lampung (Jawa Pos Group).

Dia juga berharap kejadian teror bom tidak terjadi di Bandarlampung. Sehingga masyarakat dapat merayakan lebaran dengan aman dan tentram. 

BACA JUGA: Pemudik Diminta Waspadai Polisi Gadungan

Selain mengantisipasi masalah teror bom, Herman juga telah menggalakkan pengamanan dari tingkat RT hingga kecamatan. Tujuannya untuk memantau rumah-rumah ditinggal penghuninya mudik. 

“Kami pastikan warga Bandarlampung dapat mudik dengan tenang, karena pengamanan sudah kami himbau hingga ke tingkat RT. Bagi yang mudik pun saya doakan supaya aman danlancar sampai tujuan,” pungkasnya. (cw9/yay/gus/ray/jpnn)

BACA JUGA: Oknum TNI AD Bercanda Bawa Bom di Pesawat, Begini Akibatnya…

BACA ARTIKEL LAINNYA... WADUH! Istri Sultan Masih Lemas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler