Bang Rhoma dan Soneta Bakal All-Out demi Khofifah-Emil

Selasa, 13 Maret 2018 – 06:16 WIB
ALL-OUT: Ketua Umum Partai Idaman Rhoma Irama yang juga pentolan Soneta Group saat bertemu Calon Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Surabaya, Senin (12/3). Foto: istimewa for Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Musikus kondang Rhoma Irama mengaku akan berupaya all-out demi memenangkan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak pada Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) 2018. Si Raja Dangdut itu akan mengerahkan penggemarnya agar memilih Khofifah-Emil pada Pilgub Jatim yang digelar 27 Juni mendatang.

"Saya akan all-out dengan Soneta Grup. Saya akan turun bersama Soneta untuk memotivasi masyarakat Jawa Timur untuk mendukung Khofifah dan Emil," ujarnya dalam acara ikrar dukungan Fans of Rhoma Irama dan Soneta Group (FORSA) untuk Khofifah-Emil di Surabaya, Senin (12/3).

BACA JUGA: Bang Rhoma Mohon Doa agar Idaman Bisa Kalahkan KPU di PTUN

Rhoma menuturkan, hubungannya dengan Khofifah sudah terjalin lama. Menurutnya, mantan menteri sosial itu memenuhi kriteria calon pemimpin sebagaimana tuntunan Nabi Muhammad.

Tokoh yang kondang disapa dengan panggilan Bang Haji itu menjelaskan, Khofifah memenuhi kriteria amanah (dapat dipercaya), sidik (jujur), fatanah (pintar) dan tablig (punya kemampuan berkomunikasi untuk menyampaikan kebenaran).

BACA JUGA: Studio Soneta Ditembak, Rhoma Irama: Pasti ada Haters

Karena itu, Rhoma juga akan mengerahkan Partai Islam Damai Aman (Idaman) untuk memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim. Hanya saja, saat ini Partai Idaman masih dalam proses gugatan di PTUN Jakarta untuk mempersoalkan keputusan KPU tentang partai-partai yang dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilu 2019.

"Kalau sudah ada tanda-tanda (lolos) maka secara otomatis kami dukung Ibu Khofifah dan Emil. Kami kibarkan Partai Idaman untuk memenangkan Khofifah-Emil," pungkasnya.(mkd/JPC)

BACA JUGA: Duh Cantiknya Arumi di Tengah Balapan Sapi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolres: Penembakan di Studio Soneta Diduga Peluru Nyasar


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler