Bangga Jadi Pembicara Termuda

Jumat, 04 Januari 2013 – 05:02 WIB
Maudy Ayunda. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos
JAKARTA – Maudy Ayunda ternyata tidak hanya piawai berakting. Bintang film Perahu Kertas itu juga punya kemampuan menjadi pembicara. Kebanggaan masih menyesak di dadanya saat mengenang pengalaman menjadi speaker dalam forum internasional The Regional Conference Evaluates the Millennium Development Goals and Looks to Creating A Foundation for the Post 2015 itu.

Saat ditemui di Hanggar Teras, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (2/1), Maudy menyatakan sempat dag-dig-dug ketika didaulat menjadi pembicara. Maklum, pembicara-pembicara lain dalam acara yang berlangsung pada 13–14 Desember di Nusa Dua, Bali, tersebut adalah para ahli ekonomi.

’’Ada Pak SBY (Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Red) juga. Aku jadi pembicara termuda,’’ katanya riang.

Maudy makin nervous karena itu adalah pengalaman pertamanya berbicara di tengah para ahli. Apalagi, padatnya jadwal membuat gadis 18 tahun tersebut tidak memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan diri.

Beruntung, semua berjalan lancar. Jika menilik pada channel YouTube miliknya, Maudya94, terlihat dia sangat percaya diri. Mengenakan blazer abu-abu, Maudy berbicara dengan lancar di hadapan para peserta kongres dari beberapa negara. Sekitar 8 menit dia berbicara tentang pembangunan dan pertumbuhan ekonomi.

Disinggung alasannya terpilih untuk berdiri di atas podium bergengsi, Maudy mengaku tak tahu pasti. Kabar yang dia dengar, banyak pihak yang mereferensikan dirinya. Salah satu pertimbangannya, rencana Maudy mengambil jurusan ekonomi saat kuliah nanti. ’’Aku lantas diundang sama unit kerja kepresidenan,’’ ungkapnya. (dim/c5/any)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beli Celana Hamil, Kim Kadarshian Siapkan Uang Miliaran

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler