Bank Sumsel-Babel Rebut Juara Proliga 2013

Minggu, 05 Mei 2013 – 18:18 WIB
JAKARTA - Ambisi tim voli putra Palembang Bank Sumsel Babel merebut gelar juara Proliga 2013 akhirnya tercapai. Tim racikan Mashudi itu sukses menekuk Jakarta BNI 46 dengan skor 3-1 (25-18, 25-19, 19-25, 25-21) dalam partai pemungkas yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (5/5).

Gelar ini sesuai dengan misi yang diemban para penggawa Bank Sumsel. Sebelum pertandingan, mereka bertekad mengambil piala yang "dipinjam" BNI. Itu terjadi setelah BNI mampu merebut gelar juara musim lalu. Padahal, pada musim 2011, Bank Sumsel yang berhasil meraih juara setelah mengalahkan Jakarta Sananta.

Kemenangan itu juga menjadi ajang pembuktian bagi Mashudi. Pelatih asal Surabaya itu seolah memang berjodoh dengan Bank Sumsel. Ketika Bank Sumsel meraih juara Proliga 2011, Mashudi adalah pria di kursi pelatih.

Saat Mashudi tak melatih, Bank Sumsel seolah kehilangan kesaktiannya. Musim lalu, Bank Sumsel hanya bisa finish di urutan ketiga.

Sebaliknya, bagi BNI, kekalahan tersebut seolah menjadi antiklimaks bagi performa tim. Maklum, sebelumnya, mereka sukses menjadi juara di final four. Apalagi, di pertandingan terakhir kedua tim, BNI juga mampu menekuk Bank Sumsel.

Kekuatan BNI tereduksi karena tak diperkuat Koko Prasetyo Darkuncoro. Pemain asal DI Jogjakarta itu mengalami cedera engkel sebelum pertandingan digelar.

"Fisik anak-anak memang bagus. Ini menjadi bukti bahwa latihan yang kami berikan terbukti cocok dengan anak-anak," tegas Mashudi setelah pertandingan. (Jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fergie Belum Ingin Pensiun

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler