Barca Mandul di Kandang Milan

Berbagi Poin dengan Skor Imbang

Kamis, 29 Maret 2012 – 06:56 WIB

MILAN - Laga dua tim raksasa Eropa, AC Milan kontra Barcelona dalam lanjutan perempat final Liga Champions, Kamis (29/3) dinihari tadi berakhir antiklimaks. Harapan bahwa pertarungan bakal berlangsung sengit dan menarik, justeru berakhir dengan skor kaca mata alias 0:0.

Barcelona, yang berhasil menggempur dan mengepung tuan rumah dibuat mandul oleh pertahanan berlapis yang dirterapkan anak-anak asuh Max Allegri.

Messi Cs yang biasanya subur mencetak gol dibuat frustasi oleh para pemain Milan yang memilih bermain bertahan. Sementara tuan rumah sedari awal tak bisa mengembangkkan permainan akibat penetrasi yang seolah tiada henti dari para punggawa Camp Nou sejak awal laga.

Alhasil dua klub ini harus puas berbagi sama-sama satu poin. Penentuan tiket ke semi final akan ditentukan dalam pertandingan leg kedua nanti di kandang Barcelona, April mendatang.

Bertanding di hadapan publik sendiri, begitu peluit kick-off dibunyikan AC Milan langsung mengambil inisiatif menyerang. Dua
menit laga berjalan, pemegang posisi klasemen liga Serie A Italia ini langsung mengancam jala gawang tamunya.

Bola yang dilesakkan Kevin Prince-Boateng, disambut Zlatan Ibrahimovic lewat tandukan kepala dan mengirimkannya kepada striker Brazil, Robinho, yang lolos dari kawalan. Namun sial, eksekusi Robinho masih melambung di atas mistar gawang yang di jaga Valdes.

Sempat ditekan, Barcelona kemudian mulai menemukan formasi serangannya. Permainan cepat dengan bola bergulir satu-dua dari kaki ke kaki khas Catalan mulai diperagakan. Para pemain Milan mulai membangun benteng hidup yang begitu mengesalkan bagi tim lawan.

Menit ke lima, hadangan Milan terhadap tamunya diganjar tendangan bebas. Namun Messi tak bisa memaksimalkan peluang tersebut. Sementara Keita yang mendapatkan peluang sudah terperangkap Off-Side.

Berikutnya akselerasi indah dari kerjasama apik Messi dan Sanchez di kotak terlarang Milan hampir saja berbuah petaka bagi tuan rumah. Beruntung para pemain Milan, berhasil menghentikan laju bola.

Publik tuan rumah yang memadati stadion Giuseppe Meaza sempat tersentak saat Messi berhasil membobol gawang Abiati yang memanfaatkan umpan  Alves. Namun AC Milan masih beruntung karena wasit menganggap Messi berada dalam posisi off-side.

Tuan rumah sendiri bukannya tanpa peluang. Melalui serangan balik yang cepat, sesekali Milan mencuri peluang. Pada menit ke 20 misalnya, peluang manis didapatkan Ibrahimovic. Striker Swedia itu mencoba untuk melepaskan tembakan kaki kirinya setelah menerima umpan dari Seedorf, sayang namun bola terlalu pelan sehingga memudahkan Valdes untuk menangkap.

Barca melanjutkan peneterasinya. Penguasaan bola kini benar-benar milik tim tamu. Sementara tim tuan rumah, hanya bisa bertahan dan sesekali melakukan counter-attack. Pada menit ke-26, umpan satu-dua diperagakan oleh Messi dan Xavi untuk menyasar gawang Milan. Namun  bola yang coba disarangkan Messi masih bisa ditangkap oleh Abbiati.

Berikutnya giliran Sanchez, yang mendapatkan umpan Alvez hampir saja membobol jala Milan. Sayangnya tendangan itu masih membentur Antonini, yang memudahkan  Abbiati menangkap bola.

Sebelum turun minum tuan rumah mendapat satu peluang melalui serangan balik.  Seedorf yang menerima umpan Nocerino masih belum bisa menaklukkan Valdes. Hingga babak pertama usai skor 0:0 masih bertahan.

Memasuki babak kedua, kondisi permainan masih tak berubah. Tim tamu, masih mengauasai jalannya laga. Namun permainan tiki taka yang diperagakan pasukan Pep Guardiola ini masih bisa ditahan barisan pertahanan Milan.

Tuan rumah sendiri berupaya meningkatkan daya gedor dengan memasukkan striker belia mereka Stephan El Shaarawy menggantikan Robinho beberapa menit setelah turun minum. Hasilnya sempat terlihat ketika umpan lambungnya diterima Nocerino, yang langsung melepaskan umpan silang. Sayangnya, bola masih berhasil diblok lini bertahan Barca.

Sementara dari kubu tim tamu peluang terbaik pada paruh kedua ini datang di akhir laga. Saat itu tendangan Messi berhasil diblok Abbiati dan menghasilkan bola rebound.  Pemain pengganti, Cristian Tello, mencoba peruntungan. Namun sayang peluang emas itu berhasil digagalkan oleh Luca Antonini. Hingga pertandingan usai skor imbang tanpa gol ini menjadi hasil akhir.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Barca Maksimalkan Lionel Messi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler