jpnn.com - ARAGON - Barcelona sudah menjejakkan satu kaki di babak 16 besar Copa Del Rey 2014/2015. Itu terjadi setelah Barcelona sukses menggunduli Huesca dengan skor telak 4-0 (3-0) pada leg pertama babak 32 besar di El Alcoraz, Kamis (4/12) dini hari WIB.
Pesta kemenangan Barcelona dibuka lewat gol yang dilesakkan Ivan Rakitic pada menit ke-12. Andres Iniesta membuat Barcelona kian menjauh setelah mencetak gol empat menit berselang.
BACA JUGA: Atletico Buka Kans Derby Madrid di Ajang Copa Del Rey
Barcelona semakin tak terkejar setelah Pedro Rodriguez berhasil menggetarkan jala gawang Huesca enam menit sebelum babak pertama berakhir. Skor tak berubah hingga babak pertama berakhir.
Unggul tiga gol membuat Barcelona menurunkan tempo pada babak kedua. Alhasil, Barcelona hanya bisa mencetak satu gol melalui donasi Rafinha pada menit ke-72.
BACA JUGA: Everton Tertahan di Kandang Sendiri
Kemenangan itu membuat Barcelona hampir pasti melaju ke babak 16 besar. Skuat racikan Luis Enrique itu bahkan tetap lolos seandainya kalah tiga gol pada leg kedua di Nou Camp, 16 Desember mendatang.(jos/jpnn)
BACA JUGA: Arsenal Ungguli Southampton Berkat Gol Telat Alexis
BACA ARTIKEL LAINNYA... City Hajar Sunderland 4-1
Redaktur : Tim Redaksi