Barito Putera Tampil dengan Kekuatan Penuh saat Menjamu Persib Bandung

Kamis, 22 Februari 2024 – 18:42 WIB
Pelatih PS Barito Putera Rahmad Darmawan. Foto: IG @psbaritoputeraofficial

jpnn.com, JAKARTA - Barito Putera dipastikan akan menjamu Persib Bandung dengan kekuatan penuh pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat.

Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan atau RD menjelaskan anak-anak asuhnya begitu fokus dalam mempersiapkan diri untuk menyambut laga ini.

BACA JUGA: Madura United Vs RANS Nusantara 2-2, Dewa United Ditahan Barito Putera

"Sampai dengan hari ini semua pemain tidak ada masalah kecuali Charli (de Murga)," ungkap RD dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Kamis.

Pelatih asal Lampung itu berharap Barito Putera permainan terbaik mereka ketika menghadapi Persib Bandung dan mendapatkan hasil positif.

BACA JUGA: Barito Putera Vs Borneo FC Berakhir Tanpa Pemenang

Mengenai lawannya, RD mengatakan jika skuad asuhan Bojan Hodak itu mengalami perkembangan positif sejak pertemuan pertama kedua tim musim ini.

Pelatih yang pernah menangani Timnas Indonesia U-23 itu memiliki target jika Gustavo Tocantins serta kolega mampu memanfaatkan segala peluang yang mereka miliki nanti.

"Saya fokus untuk pertandingan yang terdekat dulu. Kami juga percaya dengan kemampuan pemain bersiap serius menghadapi lawan Persib ini," tegas RD.

BACA JUGA: Putus Catatan Buruk, Madura United Benamkan Barito Putera

"Sekarang kita tahu mereka ada di satu posisi yang memungkinkan mereka berada di zona 4 besar. Tentu ini menjadi tantangan kami menghadapi tim berkualitas seperti Persib," pungkasnya.

Saat ini Barito Putera menempati posisi ketujuh klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 33 poin dari 24 pertandingan, berselisih delapan poin dari Persib Bandung di peringkat tiga.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler