Baru Diluncurkan, Tesla Model 3 Banyak Pesanan

Rabu, 06 April 2016 – 01:15 WIB
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - LONDON – Inilah mobil listrik paling populer di dunia saat ini. Namanya Tesla Model 3. Meski baru diperkenalkan awal bulan ini, sudah banyak konsumen yang memesan produk buatan Tesla Motors Inc itu.

Total, sebanyak 276 ribu unit sudah dipesan. Chief Executive Officer (CEO) Tesla Elon Musk mengatakan, jumlah pesanan tersebut melebihi perkiraan perusahaannya.

BACA JUGA: Menko Darmin Lantik Pejabat Baru BP Batam

Hal itu menunjukkan bahwa mobil listrik tersebut memang memiliki karakter yang oke.

"Model 3 sudah dipesan 276k. Model 3 akan RWD (Rear Wheel Drive) dengan motor ganda AWD (All Wheel Drive) opsional. Bahkan RWD akan memiliki daya tarik yang besar di atas es karena respons torsi yang cepat dari Tesla drivetrain," kata Musk di akun Twitter, Senin (4/4).

BACA JUGA: Kementerian PUPR Siapkan Fasilitator Perumahan untuk Seluruh Pemda

Sebelumnya, Musk menerangkan bahwa Tesla Model 3 mampu menempuh jarak 346 km tanpa henti saat baterai terisi penuh. Sedangkan akselerasi dari 0-100 km/jam bisa dicapai dalam tempo kurang dari enam detik. (fab/jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Harga Ikan Melambung Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... SAH! Grup Petral Resmi Bubar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler