Baru Dirilis, Suzuki XL7 Hybrid Siap Menembus Pasar Mancanegara

Kamis, 15 Juni 2023 – 18:48 WIB
Suzuki XL7 Hybrid siap diekspor. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Suzuki XL7 Hybrid tidak hanya disipakan untuk pasar domestik, tetapi juga bakal diekspor ke 24 negara tujuan.

PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyebut XL7 Hybrid ditargetkan terjual sebanyak 12 ribu hingga akhir tahun ini.

BACA JUGA: Suzuki XL7 Hybrid Punya Baterai Lebih Besar, Harga Mulai Rp 283,9 Juta

"Kami akan mulai mengirimkan XL7 Hybrid ke 24 negara tujuan pada Juli nanti, dengan target sebanyak 12 ribu unit," ucap Marketing Director PT. SIS Donny Ismi Saputra seusai peluncuran XL7 Hybrid di Jakarta, Kamis (15/6).

Negara tujuan XL7 Hybrid, lanjut Donny, masih fokus pada negara-negara tujuan yang sama dengan kendaraan-kendaraan Suzuki lainnya seperti Meksiko, Amerika Latin, dan juga negara-negara di kepulauan Pasifik serta Asean.

BACA JUGA: Jajal Suzuki XL7 Hingga Ratusan Kilometer, Konsumsi BBM Tembus Sebegini

Dalam kesempatan sama, Asst. To Dept Head 4W Sales PT. SIS Randy R. Moerdoko menjelaskan bahwa pihaknya saat ini sedang dalam tahap persiapan untuk kebutuhan pengiriman pada bulan depan.

"Iya, kami pastikan ada untuk ekspor, mulai bulan ini kami sedang persiapan ekspor untuk negara-negara tujuan," jelas dia.

BACA JUGA: Mei 2023, Suzuki Tebar Promo Menarik Untuk Ertiga Hybrid, XL7, Hingga Carry

Adapun untuk pasar domestik, SIS sudah mulai melakukan pengiriman XL7 Hybrid.

"Kami dengan semangat menyambut kendaraan ini, mulai per hari ini sudah bisa dikirim. Konsumen bisa segera menikmatinya," tegas Randy.

Suzuki XL7 Hybrid dibekali mesin K15B dengan dukungan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang diklaim berbeda dari model Ertiga Hybrid.

Mesin tersebut dapat menyemburkan tenaga hingga 103,2 Hp dan torsi 138 Nm.

SHVS meliputi dua komponen penting yaitu Integrated Starter Generator (ISG) dan Lithium-ion battery yang akan membantu meringankan kinerja mesin.

Suzuki XL7 Hybrid juga membawa berbagai pembaruan, baik di sisi eksterior hingga interior, termasuk fitur-fitur kekinian. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ertiga dan XL7 Kerek Penjualan Mobil Penumpang Suzuki Selama November


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler