Baru Tayang 2 Episode, Drakor Joseon Exorcist Dihentikan

Jumat, 26 Maret 2021 – 19:48 WIB
Poster drakor Joseon Exorcist. Foto: Korean Times File

jpnn.com, JAKARTA - Stasiun televisi Korea Selatan SBS akan mengakhiri serial fantasi historisnya Joseon Exorcist yang baru saja tayang dua episode.

Penghentian drama tersebut menyusul kontroversi yang meningkat atas distorsi sejarah Korea.

BACA JUGA: Sinopsis Drakor Reply 1988 yang Tayang Hari Ini di NET

“Kami menyadari keseriusan situasi saat ini, kami memutuskan untuk mengakhiri kontrak siaran 'Joseon Exorcist' dan membatalkan siaran yang akan datang," kata SBS dalam pernyataannya seperti dikutip dari The Korea Times, Jumat (26/3).

Drama Korea (drakor) tersebut berkisah tentang pengusir iblis berlatar awal abad ke-15 pada masa pemerintahan Raja Taejong di Dinasti Joseon 1392-1910.

BACA JUGA: Kabar Gembira bagi Penggemar Drakor Princess Hours, Siap-siap Ya

Serial itu dibintangi aktor Jang Dong-yoon sebagai Putra Mahkota Chungnyeong dan Kam Woo-sung sebagai Raja Taejong.

Sejak episode pertama ditayangkan pada Senin lalu, muncul kecaman dari penonton karena ada dugaan mendistorsi sejarah Korea.

BACA JUGA: Berita Duka: Penyanyi Senior John Tanamal Meninggal Dunia

Selain itu, drama tersebut menggunakan alat peraga gaya Tiongkok yang menggambarkan tokoh-tokoh sejarah sebenarnya.

Tak sedikit yang mengkritik adegan saat Raja Taejong yang berhalusinasi membantai orang-orang Joseon yang tidak bersalah dan putra mahkota, yang kemudian menjadi Raja Sejong.

Mereka meminum minuman keras Tiongkok dan makan makanan Tiongkok, seperti pangsit, kue bulan, dan telur abad, di sebuah kedai minuman yang terletak di wilayah Joseon.

Usai kritikan muncul, produser Joseon Exorcist mengeluarkan permintaan maaf dan berjanji untuk menghapus adegan kontroversial tersebut.

Namun perdebatan dan krtitkan terus berlanjut dan menyebabkan beberapa perusahaan menarik sponsor dan kesepakatan iklan. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler