Baru Terpilih, Eduard Sudah Mengaku Terbebani

Sabtu, 16 Juli 2016 – 01:23 WIB
Eduard Tjong. Foto: Amjad/jpg

jpnn.com - JAKARTA - Pelatih intérim Timnas U-19 Eduard Tjong mengungkapkan sayang tak menerima tawaran dari PSSI. Menurut pelatih yang dipecat oleh PS TNI tersebut, kondisi aktifnya kembali PSSI setelah disanksi FIFA membuatnya mantap ke skuat Garuda Jaya.

"Terima kasih dipercaya untuk menangani Timnas U-19. Saya berani ambil karena sanksi sudah dicabut, dan ada event internasional pertama melibatkan Timnas, kalau tidak diambil itu sayang," katanya dalam jumpa pers pengumuman pelatih Timnas, Jumat (15/7) malam.

BACA JUGA: Direktur Cologne Tepis Minat Barcelona Pada Jonas Hector

Saat ditanya soal tekanan dibanding menangani klub PS TNI, Eduard langsung spontan menjawab berkali-kali.  "Tidak ada tekanan, tidak ada tekanan," ungkapnya.

Meski demikian, pelatih 48 tahun tersebut mengakui ada beban tersendiri dalam menangani Timnas U-19. Pasalnya, dengan waktu yang tak panjang, dia harus menyiapkan Timnas. 

BACA JUGA: Ingin Main di Liga Champions Mantan Kondektur Bus Ini Mulai Lirik Klub Lain

Sementara itu, harapan agar skuat merah putih berprestasi cukup besar dari masyarakat Indonesia. "Tentu terbebani dengan ini," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Janji Umuh Muchtar untuk Atep dkk

BACA ARTIKEL LAINNYA... ‎Angker! Semen Padang Taklukkan Sriwijaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler