Sebuah laptop yang baterainya diisi terus-menerus telah meledak di sebuah rumah di Melbourne, menyebabkan kebakaran di kamar tidur. Baterai itu dibeli secara daring.
Seorang perempuan berusia 20-an tahun terluka namun tak memerlukan perawatan di rumah sakit, setelah kebakaran terjadi di rumahnya di wilayah Canterbury, timur Melbourne, pada hari Minggu (23/7/2017) malam.
BACA JUGA: Gamelan Sekar Laras Dari Adelaide Tampil di Yogyakarta
Brigade Pemadam Kebakaran Metropolitan (MFB) mengatakan bahwa laptop itu kepanasan setelah baterainya dibiarkan terisi terus-menerus dan ledakan tersebut meninggalkan puing-puing di sekitar kamar tidur.
Perempuan itu bisa memadamkan api sebelum layanan darurat tiba di tempat kejadian.
BACA JUGA: PM Turnbull Beri Sinyal Dukung Wacana Masa Jabatan Tetap 4 Tahun
MFB mengatakan bahwa mereka merekomendasikan agar warga hanya membeli komponen komputer yang asli. Perempuan yang menjadi korban mampu memadamkan api sebelum petugas berwenang tiba.
Supplied: MFB
BACA JUGA: Bill Shorten Dorong Sistem Masa Jabatan Parlemen Tetap 4 Tahun
Simak berita ini dalam bahasa Inggris di sini.
Diterbitkan: 17:40 WIB 24/07/2017 oleh Nurina Savitri.
Lihat Artikelnya di Australia Plus
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pasar Terapung dan Wisata Bahari Kalimantan Dipromosikan di Canberra