JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan mengalami kecelakaan saat mengemudikan mobil listrik mewah Tucuxi kebanggaannya di Sarangan, Magetan, Jawa Timur, Sabtu (5/1). Mobil sedan berwarna merah itu tidak bisa dikendalikan sehingga menabrak dinding tebing.
Salah satu saksi mata yang juga ikut rombongan Dahlan, Agung Pamujo, menuturkan, awalnya Tucuxi terlihat baik-baik saja. Namun saat melewati jalanan berbelok, naik dan turun di sekitar pegunungan, rombongan yang mengikuti mobil Tuxuci mulai menemukan ada kejanggalan.
Parr penumpang mobil di belakang Dahlan pun mencium bau rem terbakar. "Ada bau rem seperti terbakar," kata Agung yang berada di mobil ke empat belakang mobil Dahlan.
Karena rem yang bermasalah itu pula akhirnya Dahlan sempat menghentikan mobil yang dikendarainya. Agung mengatakan, Dahlan mengaku terlalu banyak melakukan pengereman saat menuruni lereng Gunung Lawu dalam perjalanan ke arah Magetan. "Iya, saya terlalu banyak mengerem dari tadi," kata Agung menirukan pengakuan Dahlan.
Setelah sekitar 10 menit mengecek kondisi rem, Dahlan memutuskan untuk melanjutkan perjalanan ke arah Magetan. Namun ternyata rem masih tetap bermasalah.
"Sekitar 10 menitan baru jalan lagi. Setelah itulah dari belakang kelihatan mobilnya seperti ke arah kanan terus dan kemudian menabrak dinding tebing," sambung Agung.
Tucuxi yang menabrak tebing itu pun langsung menjadi tontonan banyak orang. Namun begitu melihat Dahlan keluar dari dalam mobil dalam kondisi baik-baik saja, masyarakat sekitar lokasi kecelakaan langsung mengerubungi dan menyalami mantan Dirut PLN itu. Masyarakat juga memanfaatkan momen itu untuk bisa berfoto bersama Dahlan.(afz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tucuxi Tabrak Tebing, Dahlan Iskan Selamat
Redaktur : Tim Redaksi