Bavaria Ingin Pesta

Sabtu, 01 Desember 2012 – 15:27 WIB
MUNCHEN - Bayern Munchen seolah merayakan Natal dan Tahun Baru 2013 lebih awal menyusuk kemenangan 2-0 atas Freiburg midweek lalu (28/11). Itu membuat Bayern memastikan sebagai herbstmeister (juara paro musim). Bayern sekaligus menorehkan rekor sebagai tim paling cepat mengunci herbstmeister dalam sejarah Bundesliga atau setelah spieltag ke-14.
 
Tapi, klub asal Bavaria itu memilih menunda pesta atau baru merayakannya setelah menghadapi Borussia Dortmund di Allianz Arena (siaran langsung Indosiar kickoff 00.30 WIB). Tentu saja dengan catatan Die Roten " sebutan Bayern " mampu mengulang kemenangan atas Dortmund di awal musim ini dalam DFL-Supercup (Piala Super Jerman). Kala itu, juga di Allianz Arena, Bayern unggul 2-1.
 
Di klasemen saat ini, Bayern sebenarnya memimpin lumayan jauh atau 11 poin (37-26) dari Dortmund yang berada di peringkat ketiga. Dengan peringkat kedua Bayer Leverkusen, Bayern juga memimpin 10 poin. Jika dalam laga terakhir Bayern menang atas Freiburg, Dortmund hanya bermain 1-1 di kandang sendiri kontra Fortuna Duesseldorf (27/11).
 
"Itu (herbstmeister) bukan gelar karena gelar sesungguhnya adalah di akhir musim," kata winger Bayern Franck Ribery kepada Kicker.
 
Cerita musim lalu bisa menjadi pelajaran. Bayern berhasil meraih predikat herbstmeister, tapi mampu disalip Dortmund. "Kami tidak boleh berpuas diri (dengan konfigurasi klasemen) karena Dortmund adalah sebuah tim yang fantastis. Pertandingan kedua tim selalu ketat dan kesalahan sekecil apapun bakal memengaruhi hasil pertandingan," sahut kapten Bayern Phillip Lahm seperti dilansir di situs resmi klub.
 
Kubu Dortmund pun menyongsong "el clasico Bundesliga" dengan optimisme tinggi. Kendati dituntut tidak boleh kalah, Die Borussen " sebutan Dortmund " memiliki kepercayaan diri tinggi karena selalu memenangi empat pertemuan terakhir liga kontra Bayern.
 
"Jika kami ketinggalan 14 poin (kalah dari Bayern, Red), Bundesliga musim ini terancam menjadi liga yang membosankan. Jadi, saya pikir akan banyak orang yang mendukung kami di Allianz Arena," kata der trainer Dortmund Juergen Klopp seperti dilansir Die Welt.
 
Tidak seperti dua musim sebelumnya, konsistensi menjadi problem Dortmund sepanjang Bundesliga musim ini. Kontras dengan performa Sebastian Kehl cs di ajang Eropa (Liga Champions) yang mampu mengungguli tim sekelas Real Madrid, Manchester City, dan Ajax Amsterdam.
 
Tapi, defender Dortmund Neven Subotic malah menilai ada sisi positif dibalik inkonsistensi timnya musim ini. "Setelah meraih hasil kurang mengecewakan, seperti saat ditahan imbang Fortuna, biasanya kami akan terlecut menghadapi laga berikutnya. Itu menjadi ciri khas baru kami," kata pemain internasional Serbia itu di situs resmi klub. (dns)

Empat Pertemuan Terakhir


12/8/2012    Bayern v Dortmund        2-1 (Piala Super Jerman)
12/5/2012    Dortmund v Bayern        5-2 (Final DFB Pokal)
11/4/2012    Dortmund v Bayern        1-0 (Bundesliga)
19/11/2011    Bayern v Dortmund      0-1 (Bundesliga)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Awas Memori 2010

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler