jpnn.com, BUENOS AIRES - Timnas Argentina menang melawan Bolivia di pertandingan kedelapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.
Pada pertandingan yang digelar di Estadio Monumental, Lionel Messi menjadi aktor kemenangan Tim Tango lewat tiga gol yang dia ciptakan pada menit 14', 64' dan 88'.
BACA JUGA: Argentina vs Bolivia: Hattrick Lionel Messi Ciptakan Sejarah Baru
Hattrik Messi ke gawang Bolivia membuatnya saat ini telah mengoleksi 79 gol bersama timnas Argentina.
La Pulga berhasil menjadi pencetak gol terbanyak untuk negara kawasan Amerika Selatan menggusur Pele yang mengemas 77 gol dengan Brasil.
BACA JUGA: Brasil vs Peru: Neymar Gemilang, Tim Samba Tak Tersentuh Kekalahan
Jalannya Pertandingan
Pada laga ini, Argentina mengincar kemenangan untuk memantapkan posisinya di tabel klasemen.
Sejak peluit kick off dibunyikan, anak asuh Lionel Scaloni langsung mengambil inisiatif penyerangan untuk membongkar pertahanan Bolivia.
Duet Lionel Messi dan Lautaro Martinez tampil merepotkan pertahanan tim tamu yang menurunkan lima bek sekaligus.
Tim Tango membuka keunggulan melalui Lionel Messi usai menerima umpan =Leandro Paredes.
Megabintang Paris Saint-Germain itu melepaskan tendangan jarak jauh yang bersarang di pojok kiri gawang Bolivia yang dikawal kiper, Carlos Lampe.
Argentina nyaris menambah keunggulan lewat aksi Lautaro Martinez usai sontekan pemain Inter Milan itu berhasil menjebol gawang Bolivia.
Sayang, wasit menganulir gol tersebut lantaran Lautaro terlebih dahulu berada dalam posisi offside.
Bolivia memiliki kans mencetak gol pada menit ke-44 melalui Henry Vaca. Namun, sepakannya masih terlalu tinggi di atas gawang Argentina.
Tak ada gol tambahan hingga turun minum, Argentina masih unggul 1-0 atas Bolivia.
Memasuki babak kedua, Tim Tango memiliki peluang melalui Rodrigo De Paul pada menit ke-58. Sayangnya sepakan pemain baru klub Atletico Madrid itu masih melambung di atas gawang Bolivia.
Messi berhasil menggandakan skor Argentina pada menit ke-65 berkat kerja sama apik dengan Martinez.
La Pulga kemudian menutup pesta kemenangan Albiceleste lewat hattriknya pada menit ke-89 usai menyambar bola muntah hasil tendangan Paredes.
Skor akhir 3-0 untuk keunggulan Argentina atas Bolivia menutup laga ini.
Kemenangan melawan Bolivia mengantar Argentina duduk di peringkat kedua klasemen dengan koleksi 18 poin hasil dari lima kali menang dan tiga imbang.
Argentina terpaut enam poin dari Brasil sebagai pemuncak klasemen. (espn/mcr16/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal