BCL Hingga Secret Number Meriahkan HUT Transmedia

Kamis, 15 Desember 2022 – 19:15 WIB
HUT Transmedia di Trans Studio Cibubur, Indoor Theme Park, Jakarta Timur, pada Kamis (15/12). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com - Girlgrup asal Korea Selatan, Secret Number turut memeriahkan acara HUT Transmedia di Trans Studio Cibubur, Indoor Theme Park, Jakarta pada Kamis (15/12) pukul 18.30 WIB.

Secret Number memang sudah beberapa kali datang ke Indonesia dan menyapa penggemar.

BACA JUGA: Secret Number Sampaikan Pengumuman Penting di Joyland Festival 2022

Namun, ini merupakan kali pertama Secret Number tampil secara live on air di Indonesia.

Mereka akan memberikan penampilan spesial dengan membawakan lagu terbaru berjudul TAP.

BACA JUGA: Secret Number Bakal Meriahkan Joyland Festival 2022 di Jakarta

Selain Secret Number, sederet musisi Indonesia juga akan meramaikan perayaan bertajuk 21 In One.

Di antaranya, Bunga Citra Lestari, Raisa, Judika, Tiara Andini, Ayu Ting Ting, Dewi Perssik, Nassar, HIVI!, hingga Farel Parayoga.

BACA JUGA: Hengkang dari SECRET NUMBER, Denise Ucap Maaf dan Terima Kasih

Tak hanya itu, ada pula penampilan spesial dari para artis pengisi program acara Lapor Pak!.

"HUT Transmedia 21 In One bukan hanya sekedar perayaan hari jadi, namun juga sebagai puncak pencapaian kehadiran Transmedia di penghujung 2022 untuk terus bangkit menjadi yang terbaik, terpercaya, edukatif, dan menghibur masyarakat Indonesia," ujar Kepala Divisi Publik Relation Trans TV, Hadiansyah Lubis dalam keterangannya, Kamis (15/12).

Dalam perayaan tersebut, Ruben Onsu, Astrid Tiar, Wendy Surya, dan Surya Insomnia juga akan hadir untuk menghibur para penonton.

Kepala Divisi Marketing Publik Relation Trans 7, Anita Wulandari mengatakan, masyarakat bisa menyaksikan perayaan tersebut secara langsung di Trans Studio Cibubur.

Namun, HUT Transmedia bisa pula disaksikan secara langsung di Trans TV dan Trans 7. (mcr7/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler