Bea Cukai Dorong Ekonomi Tumbuh Berkualitas dan Berkeadilan Lewat Pemberdayaan UMKM

Rabu, 25 September 2024 – 14:00 WIB
Bea Cukai Malang bersama instansi terkait menggelar kegiatan bertajuk 'Sosialisasi SIINas bagi pelaku usaha industri'untuk mengasistensi UMKM ekspor pada Rabu (18/9). Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

jpnn.com, MALANG - Bea Cukai Bekasi dan Bea Cukai Malang terus berupaya mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Salah satunya dengan cara yang dilakukan unit vertikal Bea Cukai tersebut dengan memberikan asistensi dan sosialisasi mengenai tata laksana ekspor.

BACA JUGA: Bea Cukai Bekasi Terapkan Tiga Program Unggulan untuk Terus Mengawal Kemajuan UMKM

Pada Kamis (20/9), Bea Cukai Bekasi mengudara bersama Radio Elganga 100,3 FM Kota Bekasi untuk memberikan wawasan dan strategi bagi UMKM dalam menembus pasar internasional.

Dalam siaran radio tersebut, Bea Cukai turut mengundang pelaku UMKM yang telah berhasil ekspor, yaitu Nurjannah Dongoran dari CV Ikapeksi Agro Industri untuk membagikan pengalaman keberhasilan ekspor.

BACA JUGA: Gelar CVC, Bea Gelar Kunjungi Perusahaan Keramik dan Cangkang Sawit di Daerah Ini

"Pengetahuan yang saya dapatkan (dari Bea Cukai) tentang prosedur ekspor dan pemasaran internasional sangat berharga. Saya berharap lebih banyak pelaku UMKM lainnya yang terinspirasi untuk melebarkan sayap dan memperkenalkan produk lokal kita ke dunia,” ujar Nurjannah.

Sementara itu, Bea Cukai Malang bersama instansi terkait menggelar kegiatan bertajuk 'Sosialisasi SIINas bagi pelaku usaha industri'untuk mengasistensi UMKM ekspor pada Rabu (18/9).

Kegiatan ini diikuti 180 pelaku usaha di wilayah Kabupaten Malang.

Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Malang Dwi Prasetyo Rini berharap sosialisasi ini dapat mendorong UMKM agar dapat segera merealisasikan ekspornya.

Dalam hal pemberian bimbingan lebih lanjut, Klinik Ekspor Bea Cukai Malang siap memberikan pendampingan kepada UMKM," ujar Dwi.

Dwi mengungkapkan melalui program Klinik Ekspor, Bea Cukai memiliki langkah strategi untuk mendukung pemberdayaan UMKM, antara lain edukasi mengenai prosedur kepabeanan ekspor, pemahaman literasi mengenai peraturan terkait ekspor, asistensi sebagai upaya memberi solusi atas kendala yang dihadapi UMKM, sosialisasi fasilitas dan prosedur kepabeanan, dan koordinasi dengan kementerian atau lembaga terkait.

Dia menegaskan sinergisitas dan kolaborasi antarinstansi memegang peran penting untuk pemberdayaan UMKM agar terarah dan terkoordinasi.

"Melalui pemberdayaan UMKM, diharapkan dapat memperkuat ketahanan ekonomi untuk pertumbuhan yang berkualitas dan berkeadilan,” pungkas Dwi. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler