Beban Berat Dipikul Johannis Winar Setelah Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Basket Putra

Sabtu, 26 Oktober 2024 – 04:30 WIB
Johannis Winar saat menjadi pelatih Indonesia Patriots pada ajang IBL 2023. Foto: IBL Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Federasi basket Indonesia (Perbasi) membuat beberapa perubahan dalam skuad Timnas menghadapi window kedua Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.

Badan Tim Nasional (BTN) akhirnya tidak menggunakan jasa Milos Pejic yang kontraknya habis tahun ini dan digantikan oleh Johannis Winar.

BACA JUGA: Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Indonesia Dipermak Australia di Hadapan Pendukungnya

Manajer asal klub Pelita Jaya itu dianggap bisa menanggani tim peraih medali emas SEA Games 2021 itu.

Manajer Timnas Indonesia, Rony Gunawan mengungkapkan bahwa pergantian posisi nakhoda dari Milos Pejic ke Johannis Winar merupakan pilihan tepat.

BACA JUGA: Link Streaming Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Indonesia Siap Menyulitkan Australia

Sebagai manajer berpengalaman, Ahang -sapaan akrab Johannis- sudah mengenal karakter pemain Timnas Indonesia dan sehingga tidak membutuhkan waktu lama dalam beradaptasi dari segi teknik maupun strategi.

“Kami ingin memberikan kesempatan kepada pelatih lokal untuk menangani Timnas Indonesia setelah selesai dengan Rajko Toroman dan Milos Pejic,” ungkap Rogun -sapaan akrab Rony-.

BACA JUGA: Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Skuad Muda Timnas Basket Indonesia Hancur di Tangan Thailand

Nantinya dalam bertugas Ahang akan didampingi oleh Youbel Sondakh, Antonius Ferry Rinaldo, dan Tondi Raja Syailendra.

Dalam pemanggilan perdana Timnas Indonesia, beberapa wajah baru bermunculan yakni Aven Ryan Pratama, Abraham Renoldi Wenas, dan Muhammad Rizky Ari Daffa.

Rony berharap di bawah kepemimpinan Johannis Winar, kiprah Timnas Indonesia pada Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 bisa lebih baik.

Terlebih dengan pengalamannya mendampingi Milos Pejic, Ahang mampu mendapatkan banyak ilmu sehingga bisa meramu Pelita Jaya menjadi tim yang menakutkan musim ini.

Tercatat dua gelar ditorehkan tim yang bermarkas di Kuningan, Jakarta Selatan itu yakni IBL 2024 dan IBL Indonesian Cup 2024.

“Saya rasa ini waktu yang tepat menjadikan coach Ahang menjadi pelatih. Terlebih setelah menjadi juara IBL 2024 dan juga IBL Indonesian Cup 2024,” ungkap Rony.

Menarik ditunggu kebangkitan Kaleb Ramot Gemilang dan kolega pada ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.

Skuad Merah Putih tercatat telah menelan dua kekalahan sejauh ini di babak fase Grup A seusai menyerah dari Thailand (56-73), dan Australia (51-106).

Indonesia rencananya akan menjadi tuan rumah pada window kedua saat menghadapi Korea (21/11) dan Thailand (24/11) mendatang.

Dari dua laga yang akan dihadapi, skuad Merah Putih harus bisa meraih satu kemenangan agar menjaga asa tampil di FIBA Asia Cup 2025 yang rencananya akan digelar di Arab Saudi. (perbasi/mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bikin Film Porno, Siskaeee dan Pemeran Lain Divonis Setahun Penjara


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler