Beda Sendiri, Kelompok Demonstran Ini Pilih Gaya Suporter Sepak Bola

Jumat, 04 November 2016 – 10:10 WIB
Para pengunjuk rasa dari ponpes. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com - JAKARTA- Dari sekian ribu massa aksi yang sudah terkonsentrasi di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (4/11) pagi, ada sekelompok massa yang unik.

Jumlahnya tak sampai 20 orang, tapi penampilan mereka mencolok.

BACA JUGA: Aksi 4/11, Grab Bike Pesan Ini untuk Semua Driver

Sama seperti pendemo lainnya, kelompok yang terlihat terdiri dari anak-anak belasan tahun dan dipimpin seorang lelaki berjenggot, memakai kostum muslim.

Berpeci, bercelana, mengenakan baju koko.

BACA JUGA: Soal Pemodal Aksi Bela Islam, Habib Rizieq: Dari yang Kaya

Tapi, satu identitas yang membuat mereka mencolok adalah syal di leher yang berwarna hijau biru.

Ini mirip syal suporter sepak bola Bonek-Bobotoh yang ‎kerap dipakai saat mendukung tim kesayangan mereka.

BACA JUGA: Catat! Akses Keluar Masuk SCBD Ditutup Selama Demo

"Ini sengaja, tulisannya juga bukan ma'had (pondok pesantren) kami, bikin ini untuk dukung Palestina," kata Abi Hafidz, pemimpin rombongan , Jumat (4/11) pagi.

Dengan memakai syal, dia bisa mudah mengidentifikasi murid-murid yang dibawanya.

Para yang dibawa ini adalah murid perwakilan yang dipilih pengurus pondok pesantren Darul Hafidzin Tasikmalaya, Jawa Barat.

Meski optimistis tak akan terjadi kerusuhan atau aksi anarkis lainnya, menggunakan identitas tersebut, menurutnya lebih baik karena khawatir terjadi hal yang tak diinginkan.

"Kami bawa tak semuanya orang dewasa. Tadi juga bilang kaya pendukung sepak bola, ya nggak apa-apa yang penting aman dan mudah dikenali," tuturnya.

Memang, di syal tersebut identik dengan bendera Palestina dengan tulisan yang menunjukkan dukungan terhadap Palestina.(dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Serangan Ketakutan Muncul Dari Rencana Aksi 4/11


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler