Bedah Kekuatan Rusia

Selasa, 12 Juni 2012 – 17:06 WIB

Pelatih : Dick Advocaat
Main         : 11
Menang   : 8
Seri          : 2
Kalah       : 1

PERFORMA (Bintang 4)
Penguasaan bola : 51%
Gol/kemasukan: 4/1
Menang/Seri/ Kalah: 1/0/0
kemenangan beruntun = 0
kekalahan beruntun = 0

Penampilan cepat dan terorganisir membuat Rusia mampu membantai Republik Ceko, 4-1. Pola 4-3-3 ala Dick Advocaat berjalan mulus. Ketat di belakang dan menyergap cepat di depan. Trio  Andrei Arshavin, Alan Dzagoev, dan Aleksandr Kerzhakov tampil sangat memuaskan. Igor Denisov menjadi bintang lini tengah dengan memberikan keseimbangan pada tim.

SERANGAN (Bintang 4)
Rusia sangat beruntung memiliki barisan penyerangan dahsyat pada diri Kerzhakov, Arshavin, Zyryanov, Shirokov, and Denisov. Lima pemain ini sudah menyatu karena terus bermain bersama di bawah arahan Luciano Spalletti (Zenit Saint Petersburg). Zenit connection diperkirakan membuat Rusia mudah lolos dari grup A. Hal yang paling menggembirakan, satu-satunya pemain Non-Zenit di departeremen penyerangan, Alan Dzagoev langsung menyatu.

Tembakan gawang :  5
Tembakan melenceng : 10
Corner kicks: 3
Terkena offside : 2
Pelanggaran dari lawan : 15

PERTAHANAN (Bintang 3)
Tembakan dari lawan : 16
Cleansheet: 0
Penyelamatan gawang : 3
Perangkap Offside : 4

Duo gelandang Konstantin Zyryanov dan Roman Shirokov memiliki pemahaman taktik yang sangat mantap. Salah satu faktor terbesar kemenangan Rusia melawan Ceko adalah primanya dua pemain Zenit itu. Zyryanov dan Shirokov memaksa pemain kunci Ceko, Tomas Rosicky bermain lebih ke dalam. Praktis selama 90 menit, gelandang Arsenal itu tak memberikan ancaman signifikan. Dampaknya, Milan Baros yang menjadi lone striker terus terisolasi di depan. Kehebatan para gelandang menutup celah membuat duo center bek asal CSKA Moskow Aleksei Berezutskiy dan Sergei Ignashevich belum mendapatkan ujian berarti. (nur/c8/bas)   
BACA ARTIKEL LAINNYA... Usain Bolt Kecelakaan Mobil


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler