Begini Cara Afgan Rayakan 10 Tahun Kariernya

Kamis, 01 Maret 2018 – 05:31 WIB
Afgan di acara peringatan ulangtahun Y.M Kongco Kwan Sing Tee Koen. Foto: Ist for JPNN

jpnn.com - Tak terasa sepuluh tahun sudah penyanyi Afgansyah Reza berkarir di dunia hiburan. Baragam karya disuguhkan dia. Seakan ingin memberikan warna yang berbeda di sepuluh tahun perjalanannya. Afgan memperkenalkan album terbarunya. Seperti apa?

Perjalanan karir penyanyi Afgansyah Reza di dunia musik tanah air terbilang sukses. Tak hanya mencuri perhatian dipanggung music tanah air. Pria kelahiran Jakarta, 27 Mei 1989 sukses mencuri perhatian di luar negeri, seperti Singapura dan Malaysia.

BACA JUGA: So Sweet, Rossa Panggil Yank ke Afgan

Pencapaiannya selama 10 tahun berkarya di ranah hiburan, dia buktikan dengan peluncuran album bertajuk Dekade di KFC Kemang, Rabu (28/2).

Dalam peluncuran albumnya ini, pria yang dikabarkan deka dengan penyanyi Rossa ini tampil sporty dengan kemeja abu-abu dipadu jaket hitam, juga celana jogger hitam dan sepatu sport abu-abu. Tak lupa dia mengenakan kacamata dan senyuman lesun pipinya yang khas, menyapa semua pengunjung yang hadir.

BACA JUGA: Kesempurnaan Selfie dengan Vivo V5s

"Hai semua, terima kasih sudah hadir. Jadi sebenarnya, Dekade ini merupakan album terbaru saya. Mengapa memilih judulnya itu, karena memang saya mengawali karir bermusik sejak 2008, dan ini sudah satu dekade," ujar Afgan kepada INDOPOS disela-sela acara peluncuran kemarin, Rabu (28/2).

Putra pasangan Loyd Yahya dan Lola Purnama ini menyebutkan, bukan perkara muda ia bisa bertahan di industri musik Indonesia. Ada perjuangannya untuk menjaga eksistensi.

"Kalau ditanya tiga hal mengenai Afgan menjalani karirnya dan menjalani masa-masa mendatang, ada tiga, jatuh-bangun, kerja, dan tulus. Jadi, Dekade ini album yang meringkas perjalanan karir saya selama 10 tahun ini ," ungkapnya.

Menggandeng Trinity Optima Production dan KFC Music Hit List, di album barunya ini, album menghadirkan 14 lagu, yakni 7 lagu lama, 3 remake, dan 4 lagu baru.

Khusus tiga lagu remake, Afgan sengaja memilih lagu-lagu ciptaan Beby Romeo, seperti Sadis, Bukan Cinta Biasa, dan Bawalah Cintaku untuk dimasukkan kembali ke album baru.

"Karena lewat tiga lagu inilah saya dikenal publik," ungkapnya lagi.

Sementara itu, mengenai empat lagu baru yang hadir di sana, pria kelahiran 27 Mei 1989 ini menunjukkan perubahannya dalam bermusik. Kalau biasanya ia tampil dengan pop melankolis, namun di empat judul seperti Love Again, Sudah, Heaven, dan Take Me Back, dia usung dengan nuansa beat R&B era 1990 dan juga disisipi musik rap dengan menggandeng uprising Indonesian rapper, Ramengvrl.

"Jadi gua kan anak 1990-an. Saya menyukai genre musik tahun itu yang lebih ke beat-beat R&B. Lagian, gua juga ngikutin perkembangan zaman. Jangan stuck di satu era saja," ujar Afgan.

Dalam pencapaiannya selama satu dekade ini, Afgan telah berhasil mengeluarkan 25 single, mendapatkan 167 nominasi, 57 penghargaan, 3 film, dan 8 kolaborasi single dan sukses mengadakan dua kali konser bertajuk Kolaborasi Hati di Jakarta dan di Malaysia. "Pasti bangga dengan diri gua dengan apa yg dialami selama ini," jelasnya.

Dia berharap, dengan album ini, Afganisme atau para penggemar musiknya bisa melihat perkembangan dan proses pendewasan dirinya dalam bermusik. "Saya berharap, mereka bisa bernostalgia dengan beberapa lagu lama sekaligus mendengar eksplorasi musik yang saya hadirkan," pungkasnya.

Dalam peluncuran Album Dekade, 10 Tahun Eksplorasi Jati Diri Musik ini, Afgan tidak sendiri. Ia bekerjasama dengan musisi Alam Urbach, Andi Riyanto, Simhala Avadana dari Trinity Optima Production. "Yang saya suka dari album Afgan ini, dia mau mengeksplorasi musik yang tidak biasa dari album-album dia sebelumnya," jelas Mhala.

Sementara Alam Urbach menyebutkan, proses pengerjaan Album terbaru Afgan ini terbilang cukup cepat, hanya memakan waktu 2 bulan saja. "Dia orangnya konsisten, inovatif, dan detail banget," ungkapnya.

Album CD Afgan ini bisa didapatkan di berbagai gerai KFC seluruh Indonesia. Untuk mempromokan albumnya tersebut, Afgan juga akan mengadakan visit store. (ind)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler