Begini Kata Sandy Walsh Soal Naturalisasi Thom Haye, Oh Ternyata

Rabu, 14 Februari 2024 – 15:49 WIB
Thom Haye selangkah lagi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Foto: PSSI

jpnn.com - Sandy Walsh turut mengomentari soal proses naturalisasi yang melibatkan Thom Haye.

Diketahui proses naturalisasi Thom Haye sudah dimulai sejak Desember 2023 lalu.

BACA JUGA: Kesan Jay Idzes dan Thom Haye Setelah Melihat Stadion GBK

Penggawa SC Heerenven itu diharapkan bisa menjadi tambahan kekuatan bagi Timnas Indonesia.

Haye tinggal menunggu pertemuan dengan Komisi III dan X DPR-RI untuk merampungkan proses menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

BACA JUGA: Segera Jalani Sumpah WNI, Thom Haye Ungkap Mimpi Besar

Walsh pun menyambut positif langkah PSSI menaturalisasi Thom Haye.

Pemain KV Mechelen itu mengaku mengenal baik Haye, dan siap menyambutnya di Timnas Indonesia

BACA JUGA: Di Balik Gol Sandy Walsh ada Peran Pratama Arhan, Lihat!

"Thom Haye merupakan teman baik saya, tetapi saya sudah lama tidak mendengar kabarnya."

"Saya hanya berbicara dengannya ketika dia datang ke Jakarta. Saya senang dia akan bergabung dengan tim (Timnas Indonesia, red)," ucap Walsh di kanal YouTube pribadinya.

Namun, proses naturalisasi Thom Haye dipastikan mundur karena DPR-RI sedang reses, dan baru akan melanjutkan rapat pada Maret mendatang.

Dengan begitu, peluang Haye berseragam Timnas Indonesia dalam waktu dekat menipis.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler