jpnn.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong mengakui belum bisa banyak berdiskusi dan berbicara dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Menurut Shin Tae Yong, faktor kesibukan Erick Thohir yang membuat pertemuan tersebut menjadi terbatas.
BACA JUGA: Soal Kans Duet Elkan Baggott dan Jordi Amat, Shin Tae Yong Bilang Begini
"Memang sampai saat ini, hanya bertemu sekali saja dengan pak Ketum (Erick Thohir, red)," kata Shin Tae Yong.
Shin Tae Yong melihat Erick yang juga mengemban amanah di pemerintahan membuat kesibukannya luar biasa.
BACA JUGA: Indonesia vs Burundi: Shayne Pattynama Tak Main, Shin Tae Yong Bilang Begini
Bukan itu saja, Erick juga intens mengikuti pertemuan dan agenda sepak bola di level internasional, sehingga tak jarang terbang ke luar negeri.
"Memang posisi beliau ini kan sangat sibuk ya, apalagi sampai ke seluruh dunia. Jadi, tidak banyak waktu untuk bicarakan yang lebih detail," tuturnya.
BACA JUGA: Indonesia vs Burundi: Shin Tae Yong Tak Mau Kecewakan Fan
Lebih lanjut, Shin Tae Yong mengaku dirinya sangat menantikan diskusi dengan waktu panjang bersama Erick Thohir.
Hal itu untuk membahas program serta perkembangan dan kebutuhan Timnas Indonesia.
"Kalau ada banyak waktu, kami bisa bercakap lebih lama agar bisa mengembangkan sepak bola Indonesia lebih baik," ungkapnya.
Pelatih yang gemar menyantap nasi goreng itu memang merasakan hal yang berbeda dibandingkan dengan Ketua Umum PSSI sebelumnya, M Iriawan.
Saat itu, Shin Tae Yong sangat sering berjumpa, berdiskusi, dan juga disambangi oleh Ketum PSSI, bahkan ketika sang juru taktik sedang menggelar training camp (TC). (dkk/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad