jpnn.com, JAKARTA - Aksi Presiden Joko Widodo mengendarai motor saat pembukaan Asian Games 2018 menuai beragam komentar dari warganet.
Salah satunya soal adanya peran pengganti atau stuntman.
BACA JUGA: Sejak Subuh, Warga Sudah Mengantre Beli Tiket Pertandingan
Diketahui, stuntman asal Thailand bernama Withithep Komolhiran atau dikenal sebagai Saddum So, menggantikan posisi Kepala Negara untuk aksi-aksi berbahaya.
Presiden Ketujuh RI yang beken disapa Jokowi itu, hanya merespons singkat ketika ditanya mengenai adanya peran stuntman di opening Asian Games 2018 tersebut.
BACA JUGA: Sabar Ya, Jokowi Masih Menggodok Inpres Gempa Lombok
"Ini kan kami memberikan sebuah hiburan. Ada gagasan, ide kreatif. Saya kira bahwa saya terima dengan senang hati kalau ada gagasan ide kreatif, saya terima dengan senang hati. Dan itu lah hiburan," katanya di Istana Merdeka, Jakarta pada Senin (20/8).
Meski aksi Jokowi menuai pro dan kontra di kalangan netizen dalam negeri, opening Asian Games 2018 di Stadion Utama GBK pada 18 Agustus 2018 kemarin berhasil menarik perhatian. Bahkan opening Asian Games 2018 diberitakan spektakuler oleh sejumlah media asing.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Detik - Detik Jokowi Menjabat Erat Tangan Lindswell
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Laga Indonesia Vs Hong Kong, Tiket Rp 75 Ribu Ludes
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam