jpnn.com - LIVERPOOL- Martin Skrtel menolak kesempatan bergabung dengan Inter Milan pada musim baru mendatang. Bek berusia 30 tahun tersebut malah memilih setia bersama Liverpool.
Skrtel kini bakal segera memperpanjang kontraknya dengan raksasa Inggris berjuluk The Reds tersebut. Saat ini, bek asal Slovakia tersebut memasuki tahun terakhir kontrak di Liverpool.
BACA JUGA: Dikabarkan Masuk Kandang Chelsea, Ini Jawaban Si Macan
“Ada kontak yang sudah terjalin. Skrtel kini tengah memikirkan masa depannya. Dia membuka peluang untuk bertahan di Liverpool,” terang Karol Csonto selaku agen Skrtel sebagaimana dilansir laman Sky Sport.
Skrtel memang sudah menjadi pujaan para Liverpudlian alias fans Liverpool. Sejak bergabung dari Zenit St Petersburg pada 2007 silam, Skrtel sudah bermain dalam 300 pertandingan bersama Liverpool.
BACA JUGA: Yes! Inter Dapatkan Bek Timnas Brasil
Skrtel bukanlah pemain pertama yang menyatakan kesetiaannya dengan rival abadi Manchester United itu. Sebelumnya, Daniel Sturridge, Philippe Coutinho, Jordan Henderson dan Jordon Ibe juga sudah sepakat bertahan. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Juventus Boyong Bomber Bidikan MU Rp 270 Miliar
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagal di SEA Games, Timnas U-23 Diundang Turnamen di Banyuwangi
Redaktur : Tim Redaksi