Bekuk Sharapova, Serena Tembus Final Sony Open

Jumat, 28 Maret 2014 – 08:49 WIB

jpnn.com - MIAMI - Serena Williams berpeluang mengakhiri paceklik gelar yang sudah dialaminya sejak awal 2014. Petenis peringkat pertama dunia itu saat ini sudah menjejakkan kakinya di babak final Sony Open 2014.

Tiket itu diraih setelah Serena menundukkan petenis jelita asal Rusia, Maria Sharapova dengan skor 6-4, 6-3 pada babak semifinal di Crandon Tennis Center, Miami, Jumat (28/3) dini hari WIB.

BACA JUGA: Sudah Ada Gambaran Pemain

Kemenangan itu juga meneguhkan dominasi Serena terhadap Sharapova. Itu adalah kemenangan ke-15 secara beruntun yang dipetik Serena ketika bentrok kontra Sharapova.

"Ini tidak mudah. Jujur saja, Sharapova bermain baik. Dia melakukan hal yang bagus di turnamen ini. Jadi, saya memutuskan untuk melakukan hal yang sedikit lebih baik," terang Serena pada Guardian.

BACA JUGA: Vettel Kalahkan Ronaldo

Bagi Serena, ini adalah final kesembilan yang dibukukannya pada Sony Open. Hebatnya, saudara Venus Williams itu mampu memetik enam kemenangan. Hal itulah yang ingin dilanjutkannya pada musim ini.

"Itu adalah hal yang sangat menyenangkan. Saya bahkan tak menyadarinya. Namun saya memang senang bermain di Miami. Ini adalah rumah saya. Saya mencintai para fans di sini," tegas Serena. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Tertinggal 1 Poin dari Chelsea, Liverpool Ramaikan Perebutan Gelar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lawan Cibulkova di Semifinal, Li Na: Pertandingan Ini Berat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler