Belajar Bahasa Inggris Tiap Hari

Jumat, 13 November 2009 – 19:39 WIB
Tukul Arwana. Foto: Herlin/JPNN.
JAKARTA - Tukul Arwana, pelawak yang naik daun lewat acara talk show di sebuah stasiun televisi swasta, menganggap bahasa Inggris merupakan satu hal penting baginyaMeskipun ia sendiri saat ini sudah tak bersekolah atau sedang menempuh pendidikan di bangku perguruan tinggi, Tukul mengaku tetap perlu mendalaminya.

Hal itu terutama karena ia mengakui bahwa bahasa Inggris tidak sepenuhnya ia kuasai

BACA JUGA: Film Kiamat Segera Rajai Jagad

"Kalau saya bisa bahasa Inggris, mungkin level saya bukan di sini
Tapi luar negeri," ujar Tukul penuh canda.

Memang, sejalan dengan kesibukannya, undangan untuk menghadiri acara yang diterima Tukul tak hanya di dalam negeri, tetapi juga hingga ke luar negeri

BACA JUGA: The Who Bakal Manggung di Superbowl

Akhir pekan ini saja misalnya, Tukul bakal mengikuti Celebrations Picked Singapore, sehingga ia pun merasa perlu mendalami lagi bahasa Inggris agar bisa menjadi bekal komunikasi di sana nanti.

Ia pun kini mengaku tengah serius-seriusnya belajar bahasa Inggris tiap hari
"Bahasa Inggris itu penting

BACA JUGA: Pemakaman Jacko Telan Rp 9 M

Ya, satu hari dapat satu kata, itu sudah bagus," kata Tukul pula menjelaskan.

Undangan untuk menghadiri berbagai acara, termasuk sekadar mengikuti tur atau liburan ke luar negeri sendiri, bagi Tukul sebenarnya sudah sering ia jalani"Kalau ke luar negeri, wah, sudah seringSaya sudah ke Belgia, Belanda, Jepang, Singapura, Australia," rincinya, sambil menambahkan bahwa selain dalam rangka berlibur, semua itu untuk kepentingan menghibur warga Indonesia yang ada di sana(fla/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prihatin Listrik Sering Padam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler