Belgia Membara, Konser Sang Diva Bisa Batal

Kamis, 24 Maret 2016 – 01:49 WIB
Mariah Carey. Foto: AFP

jpnn.com - LONDON – Bom yang meledak di Brussels, Belgia, Selasa (22/3) kemarin membuat konser Mariah Carey terancam batal. Salah satu diva dunia itu menurut rencana akan manggung di Belgia pada 27 Maret mendatang.

Konser itu bertepatan dengan ulang tahun Carey ke-45. Manajemen Carey pun sudah mengisyaratkan bakal membatalkan konser penyanyi asal New York, Amerika Serikat itu.

BACA JUGA: Duh...Langsung Putus Kontak dengan Zaskia Gotik

“Mariah Carey sudah diperingatkan dengan aturan-aturan yang tegas agar tidak memenuhi kewajibannya konser di Brussels,” demikian tulis laman TMZ, Rabu (23/3) kemarin.

Manajemen Carey juga sudah memiliki alasan kuat jika ingin membatalkan konser itu. Salah satunya ialah bandara Brussels akan ditutup sehingga Carey tak akan bisa masuk.

BACA JUGA: Dituding Tipu Jamaah Umrah, Seperti ini Kata Peggy Melati Sukma

Tapi, hingga kini belum ada keputusan resmi dari manajemen Carey. Mereka masih menunggu saran dari Kedutaan Besar AS. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Ya, Lumayan Banyak Pertanyaan Penyidik ke Ayu Dewi

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Shania Suka Lagu Baper, Melody Ingin Muda Terus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler