Bella Shofie Bantah Keruk Harta Suryono

Selasa, 16 Februari 2016 – 12:59 WIB
Bella Shofie. FOTO: Jawa Pos/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA- Pernikahan Bella Sofie dengan Suryono disebut-sebut terkait urusan materi. Bella dikabarkan mau menikah dengan pria beristri karena ingin mengeruk harta suaminya.

“Waduh, saya dibilang mau keruk harta Pak Suryono, jauh deh dari pikiran. Lagipula sebelum menikah dengan dia (Suryono) saya sudah punya aset kok,” kata Bella dalam Go Spot pagi, Selasa (16/2).

BACA JUGA: Best New Artist di Grammys Ini Mau Menangis Sepanjang Malam

Untuk membuktikan kalau Bella tidak mengincar harta Suryono, dalam gugatan cerainya tidak dicantumkan harta gono-gini.

Menurut Bella, isu harga gono-gini sengaja dihembuskan Suryono untuk menyudutkan posisinya.

BACA JUGA: Oh So Sweet...Ini Song of The Year di Grammys 2016

“Lihat di materi gugatan, saya tidak menuntut harta peser pun dari Pak Suryono. Saya hanya minta penguatan status saya saja sebagai perempuan bebas lagi. Karena saya pada dasarnya sudah ditalak akhir Januari,” tandasnya.(esy/jpnn)‎

BACA JUGA: Tepuk Tangan..Taylor Swift Dapat 2 Grammys 2016

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mari Simak Giant Steps-nya Joey Alexander yang Masuk Grammys


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler