Belum Tentu Berkostum Persib

Naser Al Sebai Datang Pekan Ini

Jumat, 19 Oktober 2012 – 06:05 WIB
Suporter Persib. Foto: Ramdhani/Dok.JPNN
BANDUNG - Perburuan satu slot pemain belakang terus dilakukan kubu Maung Bandung. Langkah ini, setelah tidak ada kesepahaman kontrak antara Persib dengan bek asal Australia Michael Jamie Coyne.  kini Persib akan mendatangkan satu pemain asing lainnya asal Lebanon, Naser Al Sebai.

Bahkan dikabarkan, pemain Tripoli ini akan segera merapat dalam pekan ini. Namun untuk kepastian apakah pemain kelahiran 1985 ini akan langsung dikontrak atau tidak, jajaran pelatih masih akan menyeleksinya lagi.

Alasan tidak mau membeli kucing dalam karung tampaknya dipegang benar jajaran pelatih dan Manajemen Persib. Buktinya, pemain incaran Maung Bandung ini, ditegaskan Djadjang Nurdjaman, harus tetap menjalani sejumlah rangkaian tes, untuk memastikan kecocokan tim dengan pemain tersebut.

“Ya, kita mau datangkan dia (Naser Al  Sebai) mudah-mudahan rencananya minggu-minggu ini dia bisa datang dan kita akan lihat. Syukur-syukur dapat gabung di sini Jumat  (Hari ini) atau Sabtu (besok),”ujarnya kepada wartawan di Hotel Tyara Plaza, Kabupaten Ciamis, kemarin.

Di sisi lain, Djanur  -Panggilan Djajang Nurdjaman- memang sudah mendengar  tentang informasi pemain yang satu ini. Bahkan dirinya sudah merekomendasikan kepada Manajemen agar memanggilnya untuk mengikuti seleksi bersama Persib.

“Saya cari sendiri  dan dapat informasi tentang dia. Lalu saya lihat kemudian saya rekomendasikan kepada pengurus, kemudian mereka setuju dan kita cari orangnya. Dan memang ini masih lewat agen yang sama yakni Yonga,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Djanur, sosok Naser, belum mengenal sepakbola di tanah air. Pasalnya, mantan pemain  timnas Syiria U-23 ini belum pernah sekalipun bermain di liga Indonesia. Tetapi, ia tidak khawatir dengan situasi itu. karena menurut Djanur,  segala sesuatunya perlu proses.

“Kita terus terang saja mencari sosok  pemain belakang Asia sangat kesulitan karena stoknya memang terbatas. Dan untuk posisi ini kita harus mencari keluar. Dan kita dapat Naser.  Tapi kita harapkan dia cepet beradaptasi karena kita masih punya waktu untuk kompetisi LSI Januari nanti,” harapnya.

Jika setelah melalui proses seleksi Naser Al Sebai ini, tidak cocok dengan kebutuhan tim Persib, pihaknya tidak menutup kemungkinan masih akan mencari pemain lainnya. “Ada sebetulnya tapi saya coba satu-satu, kalau memang belum cocok kita cari lagi,” pungkasnya. (asp)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Messi Akan Lampaui Rekor Gol Maradona di Timnas

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler