jpnn.com - Sejumlah masyarakat Pulau Seribu mendampingi Anto melapor kepada Panwaskab Kepulauan Seribu.
Kader PDIP bernama Bahariyah, pengurus PAC PDIP Kep Seribu dilaporkan karena memberikan uang Rp 50 ribu kepada istri Anto agar memilih Ahok-Djarot.
BACA JUGA: Salam Semangat Sandi dengan Pemilih Berbaju Kotak-kotak
Mereka kompak membenarkan bila kader PDIP telah memberikan uang Rp 50 ribu.
"Kami pastikan kalau Ibu Bahariyah itu adalah pengurus PAC PDIP. Beliau adalah bendahara PAC PDIP," kata Qomar, masyarakat Pulau Tidung kepada JPNN, Rabu (19/4).
BACA JUGA: Mbah Mijan: Selamat Untuk Ahok-Djarot!
Pengurus Lembaga Rekrasyiring Pulau Tidung ini menambahkan, sosok Bahariyah sudah dikenal masyarakat.
"Ibu Bahariyah itu ikut Kongres PDIP di Bali. Kalau bukan pengurus, mana bisa diajak kan," ujarnya.
BACA JUGA: Djarot Imbau Warga Tunggu Hasil Penghitungan Suara KPU
Hal yang sama diungkapkan Abdul Rasyid, Ahmad Fuadi, dan Fahirin. Ketiganya mengaku kenal dengan Bahariyah.
"Pulau Tidung ini kecil, jadi Ibu Bahariyah yang pengurus PAC PDIP, ya (kami, red) pasti tahulah. Kalau Panwaskab nggak tahu, ya itu kan aneh," kata Fahirin.
Ditambahkan Qomar, untuk mengecek keanggotaan PDIP sebenarnya Panswaskab tinggal membuka struktur pengurusan dari pusat sampai kecamatan.
"Kalau kami masyarakat Pulau Tidung, sudah tahu. Jadi kalau ada yang meragukan, kami siap membuktikannya," tandasnya. (esy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Si Cantik Mutiara Baswedan: Saya Coblos Abah, Pas di Pecinya
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad