Beraksi Lagi, Sopir Angkot Tutup Akses Transjakarta di Tebet

Senin, 12 Februari 2018 – 16:50 WIB
Demonstrasi sopir angkot di Tebet Jakarta Selatan. Foto: Jawapos.com

jpnn.com, JAKARTA - Demonstrasi dan penutupan jalan oleh sekelompok sopir angkot di Tanah Abang beberapa waktu lalu ternyata menginspirasi rekan-rekan seprofesi mereka di tempat lain. Pagi tadi, Senin (12/2), aksi serupa kini muncul di daerah Tebet, Jakarta Selatan.

Arus lalu lintas di depan Stasiun Tebet, Jalan KH Abdullah Syafei menuju Kampung Melayu pagi tadi tersendat. Hal ini dikarenakan adanya demo sopir angkutan umum (angkot) yang sempat memblokir jalan.

BACA JUGA: Petugas Transjakarta Ditabrak Pesepeda Motor

Demo juga membuat arus lalu lintas macet beberapa kilo meter. Penyebabnya, yakni para sopir angkot M44 keberatan atas banyaknya armada bus Transjakarta trayek Kampung Melayu-Tanah Abang.

Maka mereka menutup jalan akses Transjakarta di Stasiun Tebet dan menuntut Pemprov DKI Jakarta untuk menyetop rute Transjakarta tersebut. Demo pun selesai sekitar pukul 10.00 WIB dan para sopir angkot diarahkan ke Dinas Perhubungan DKI Jakarta di Jalan Jati Baru, Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Transjakarta Setop Operasi Tanah Abang Explorer

Kepala Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan Christianto mengatakan, para perwakilan sopir angkot yang berdemo tengah menjalani mediasi bersama pihaknya.

"Sudah dimediasi untuk tidak demo meutup jalan. Perwakilan diarahkan ke dinas untuk menyampaikan aspirasi," ujar Christianto saat dikonfirmasi JawaPos.com, Senin (12/2).

BACA JUGA: Penyeret Polisi di Jalur Transjakarta Terus Diburu

Menurutnya, saat ini para pendemo yang melangsungkan aksinya sejak pagi hari itu sudah membubarkan diri. Sementara arus lalu lintas juga mulai berangsur lancar kembali.

"Solusi sudah diberikan dari Dishub DKI untuk para sopir angkot," pungkas dia. (yes/JPC)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Innalillahi, Anak SMP Tewas Dilindas Transjakarta


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler