Berguyon Cerdas Jangan Spontanitas

Minggu, 01 Januari 2012 – 05:32 WIB

JENNY Cortez minta para komedian berpikir lebih keras agar bisa berguyon lebih cerdas di depan kamera. Jika cuma bermodal spontanitas, artis seksi ini khawatir lebih banyak pelawak yang bernasib sama dengan Olga.

“Jangan terlalu mengumbar kata-kata nggak berbobot. Cuma mengandalkan candaan menyinggung fisik, ntar bisa berkali-kali ditegur dan dipanggil KPI,” ucapnya.

Spesialis peran panas ini sadar untuk tampil lucu di depan banyak orang tidaklah mudah. Karena itu, dia berharap para pelawak lebih prepare lagi, siapkan materi dan latihan jauh hari sebelum tampil live.

“Buat orang tertawa itu susah. Ada ilmunya, ada caranya. Jadi komedian nggak asal bikin orang tertawa. Bagaimana cara menyindir dan mengritik itu juga harus dipelajari. Butuh latihan dan persiapan,” kata Jenny. 

Bicara guyonan Olga soal hantu korban perkosaan, bintang film Pulau Hantu 3 ini percaya Olga tidak bermaksud buruk. Tapi sialnya, ada sekelompok orang yang tidak suka karena menganggap keterlaluan. Hal ini harus jadi pelajaran bagi para pelawak untuk tidak meremehkan yang dicandai.

“Maksudnya Olga mungkin baik. Dia mau menyampaikan kritik soal banyaknya pemerkosaan diangkot. Tapi orang menangkapnya lain. Orang menganggpnya dia tidak peka,” katanya.

Ke depan, Jenny minta KPI lebih tanggap memantau program televisi. Segera turun tangan kalau dianggap melanggar. Jangan cuma menunggu laporan masyarakat atau jadi heboh dulu.

“Tanda-tandanya kan udah ada. Komedian makin sering dinilai suka melecehkan orang lain. Ini harus dicari solusinya biar nggak gaduh kan,” tukasnya. (BCG)
BACA ARTIKEL LAINNYA... RD, Inisial Pacar Baru Ayu Dewi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler