Berharap Moyes Balaskan Dendam

Fergie Pantau MU-Chelsea di Awal Musim

Kamis, 20 Juni 2013 – 06:51 WIB
LONDON - Musim kompetisi Premier League 2013-2014 akan berbeda dengan musim-musim sebelumnya. Inilah musim pertama tanpa kehadiran pelatih kharismatik Sir Alex Fergusson yang memutuskan pensiun musim lalu.

Berdasarkan jadwal Premier League yang sudah dirilis, big match sudah terjadi di pekan-pekan awal. Salah satunya adalah laga  antara jawara musim lalu Manchester United dengan Chelsea di pekan kedua.

Tidak kalah menariknya adalah kedua klub ditangani pelatih baru. Jose Mourinho di kubu Chelsea dan David Moyes di kubu United. "Setiap orang akan menantikan debut pelatih baru," tutur mantan striker Chelsea Jimmy Floyd  seperti dikutip dari bloomberg.

Namun sebelumnya, Moyes harus membawa pasukannya ke markas Swansea di debutnya melatih United. Baru sepekan kemudian menjamu Mourinho bersama Chelsea di Old Trafford.

Meski sudah tidak lagi menangangi United, Fergusson tidak ingin melewatkan laga tersebut. Dia ingin penggantinya, Moyes, bisa memperbaiki rekor pertemuan melawan MU, yang di masa kepelatihannya tergolong buruk. MU hanya pernah menang sekali melawan Chelsea di Premier League.

"Tapi kini pelatih dan gaya permainan MU berbeda. Jika Moyes membawa semangat yang sama seperti ketika melatih Everton maka Mourinho akan mendapat kesulitan," papar Fergie seperti dikutip independent.

Selain ujian melawan Mourinho, Moyes dihadapkan kepada pertandingan derby  Manchester setelah laga melawan Liverpool. Kedua fans Manchaster pasti sudah menunggu pertandingan ini dan mengharapkan siapa yang terbaik di Manchaster dengan pelatih baru. (*/ruk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sepi Penonton, Menpora Kecewa

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler