Beringas, Gregoria Mariska Bantai Pemain Ranking 1 Dunia

Selasa, 28 Juni 2022 – 10:17 WIB
Gregoria Mariska Tunjung di Daihatsu Indonesia Masters 2022, Istora Senayan, Jakarta, Rabu (8/6). Foto : Ricardo

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Gregoria Mariska Tunjung mengirim pulang pebulu tangkis nomor satu dunia, Akane Yamaguchi (Jepang) di babak pertama Malaysia Open 2022.

Berlaga di Axiata Center, Kuala Lumpur, Selasa (28/6/2022) pagi WIB, pemain yang akrab disapa Jorji itu menang dua gim langsung dengan skor identik 21-14, 21-14 hanya dalam tempo 27 menit.

BACA JUGA: Apriyani/Fadia Ungkap Kendala di Malaysia Open 2022, Ternyata

Sejak gim pertama, Gregoria selaku pemilik ranking 31 dunia tampil begitu apik. Akane terlihat kurang bisa mengembangkan permainan dan lebih banyak tertekan.

Alhasil, Jorji menutup gim pertama dengan kemenangan 21-14.

BACA JUGA: Bocor, Ini Klub Baru Luis Suarez Setelah Cabut dari Atletico Madrid

Pada gim kedua, Akane sempat bangkit dengan menempel ketat perolehan Gregoria.

Sayang, setelah Georgia menyamakan kedudukan dan berbalik unggul, juara dunia 2021 tersebut kembali kewalahan.

BACA JUGA: Jadwal Malaysia Open 2022 Hari Ini: 11 Wakil Indonesia Tampil, Gregoria Hadapi Laga Maut

Hal itu dimanfaatkan Jorji untuk menutup gim kedua dengan kemenangan 21-14.

Ini kemenangan kedua yang didapat Jorji atas Akane dari 10 pertemuan. Sebelumnya, pebulu tangkis kelahiran 11 Agustus 1999 itu sempat mengalahkan Akane di Asian Games 2018 dengan skor  21-16, 9-21, 21-18.

Pada babak 16 besar Malaysia Open 2022, kekasih dari Mikha Angelo itu akanmenantang pemenang laga dua wakil China, China He Bing Jiao vs Wang Zhi Yi.(bwf/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler