jpnn.com, KAYUAGUNG - Ketut Herman Budi Santoso, 38, PNS yang bertugas di Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Pemkab Ogan Komering Ilir (OKI) meninggal dunia, Jumat (7/2) sekitar pukul 15.00 WIB.
Warga Desa Mataram Jaya Kecamatan Mesuji Raya, itu ditemukan meninggal mengenaskan dengan kondisi tergantung di pohon belakang rumah orangtuanya.
BACA JUGA: Innalillahi, Ajudin Meninggal Dunia Tersambar Petir, Kondisinya Mengenaskan
Kabag Humas Polres OKI AKP Iryansah mengatakan, korban meninggal akibat gantung diri.
Hal itu dikuatkan keterangan dari saksi dari pihak keluarga yang pertama kali menemukan korban dalam posisi tergantung di batang pohon.
BACA JUGA: Gelapkan Uang Perusahaan Puluhan Juta Rupiah, Zuhriansyah Bikin Laporan Palsu Dibegal
”Ini juga dikuatkan dari petugas medis yang menyatakan di leher korban terdapat bekas jeratan tali,” bebernya.
Sedangkan dari kemaluan korban mengeluarkan sperma serta di badan korban tidak adanya di temukan tanda tanda akibat dari kekerasan.
BACA JUGA: Mayat Perempuan Muda dalam Kantong Sampah Plastik Itu Hanya Mengenakan Celana Tidur
Pada saat ditemukan korban menggunakan kaus hijau dan memakai kain batik sembahyang hijau muda.
BACA JUGA: Pencari Ikan Ketemu Kantong Sampah Plastik, Penasaran Lantas Dibuka, Astaga Isinya Ternyata
Untuk penyebab adik kandung dari Anggota DPRD OKI Ni Wayan Siti Sunaryase SE ini belum ada penjelasan dari pihak keluarga. (uni)
Redaktur & Reporter : Budi