Berita Duka: Pandu Setya Wibowo Meninggal Dunia

Senin, 16 Maret 2020 – 09:29 WIB
Ilustrasi mayat. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com, BREBES - Pandu Setya Wibowo meninggal dunia setelah tenggelam saat berenang di kolam renang Tirta Kencana, Kecamatan Brebes, Jawa Tengah, Sabtu (14/3).

Kapolsek Brebes AKP Harti menjelaskan, siswa sekolah menengah pertama (SMP) itu tenggelam pada pukul 13:40 WIB.

BACA JUGA: Berita Duka: Nyoman Dana Meninggal Dunia, Posisinya Tengkurap

Dia menambahkan, awalnya korban datang bersama tiga temannya ke kolam renang Tirta Kencana.

Pandu sebenarnya tidak bisa berenang. Namun, dia tetap berenang dan memilih kolam yang salah.

BACA JUGA: Berita Duka: Jilbab Tersangkut di Mesin Giling Bakso, Bu Ema Meninggal

“Korban masuk ke kolam yang dalam,” kata Harti.

Para pengunjung yang berada di kolam renang Tirta Kencana berusaha menolong saat melihat Pandu tenggelam.

Setelah itu Pandu langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Brebes.

Petugas yang menerima informasi juga langsung turun ke tempat kejadian perkara (TKP).

Aparat dari Polsek Brebes sudah meminta keterangan dari beberapa saksi yang ada di kolam renang Tirta Kencana.

Harti menambahkan, saat ini pihaknya terus melakukan pengembangan atas kejadian tersebut.

“Korban selanjutnya diserahkan ke keluarga korban,” ucap Harti. (ded/zul/radartegal)

Hotman Paris Isolasi Diri, Ada Apa?


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler