Berita Duka: Thomas Ditemukan Meninggal Dunia, Kami Ikut Berbelasungkawa

Senin, 30 Mei 2022 – 06:05 WIB
Thomas yang sebelumnya dilaporkan terpeleset dan hanyut terseret arus Sungai Sasak akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia. ilustrasi/Foto: dok JPNN.com

jpnn.com, LEBAK - Seorang anak bernama Thomas ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia.

Bocah 9 tahun itu dilaporkan terpeleset dan hanyut terbawa arus di Sungai Sasak, Kabupaten Lebak, Banten.

BACA JUGA: Detik-detik Mengerikan Minggu Dini Hari, Mobil Pikap Terjun ke Laut, 3 Orang Tewas

Kepala Basarnas Banten Adil Triyanto mengungkapkan korban ditemukan sekitar 300 meter dari lokasi kejadian.

"Kami evakuasi jenazah Thomas, warga Kampung Dungus RT 03/R3 03, Desa Asem Cibadak, Kabupaten Lebak kepada keluarganya," kata Adil Triyanto, Minggu (30/5).

BACA JUGA: Berita Duka: Mathias Jurlai Ditemukan Sudah Meninggal Dunia di Tengah Kebun

Sebelumnya, Thomas diketahui bermain bola di lokasi tidak jauh dari tempat tinggalnya pada Sabtu (28/5).

Korban dengan teman-temannya kemudian mandi di Sungai Sasak.

Namun, Thomas terpeleset dan hanyut terbawa arus sungai.

Teman-temannya kemudian menginformasikan hal itu kepada warga setempat yang diteruskan menyampaikan laporan ke Basarnas Banten.

Basarnas dan tim gabungan melakukan penyisiran di sekitar lokasi itu, namun korban tidak ditemukan.

Pada hari kedua Basarnas dengan tim gabungan terdiri dari Rescuer Basarnas, TNI, BPBD Lebak, dan masyarakat setempat melakukan pencarian dan orientasi medan di sekitar lokasi kejadian perkara.

Pencarian dengan menggunakan rubber boat menyusuri sungai dari lokasi kejadian perkara ke arah hilir sejauh lima kilometer dan berkoordinasi dengan masyarakat sekitar.

Pada lanjutan pencarian tersebut, korban ditemukan tersangkut di pohon tumbang dalam kondisi meninggal dunia. (jpnn/antara)


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler