Berkas Dhana Diharapkan Tuntas Bulan ini

Jumat, 04 Mei 2012 – 15:54 WIB
JAKARTA - Berkas perkara kasus korupsi dan pencucian uang yang diduga dilakukan mantan pegawai Ditjen Pajak, Dhana Widyatmika diupayakan selesai Mei ini. Sementara berkas 4 tersangka lain menyusul kemudian.
 
"Yang lainnya menyusul. Konsentrasi kita menyelesaikan berkas Dhana dulu," kata Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) Andhi Nirwanto, dicegat wartawan selepas menunaikan salat Jumat (4/5).

Selain Dhana, hingga kini, kejaksaan telah menetapkan 4 tersangka lain yakni Direktur Utama PT Mutiara Virgo (MV) Jhony Basuki, Komisaris Utama PT Mitra Modern Mobilindo Herly Isdiharsono, Direktur Utama PT APM Salman Maghfiroh, dan mantan atasan Dhana, Firman.

Dhana yang mantan pegawai Ditjen Pajak golongan IIIC ditetapkan sebagai tersangka terhitung 17 Februari 2012. Kejaksaan sempat melansir rekening keluar masuk milik pegawai Dispenda Pemprov DKI ini mencapai Rp 97 miliar.

Andhi menambahkan, jika berkas dinyatakan selesai, penyidik akan segera melimpahkannya ke penuntut umum untuk dibuatkan surat dakwaan kemudian disidangkan.

Sementara terkait pemeriksaan mantan anggota DPR RI Rama Pratama, Andi memastikan politisi PKS tersebut masih saksi. (pra/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Besuk Angie, Sutan Bhatoegana Tak Bawa Pesan Khusus

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler