Berkat Juventini

Rabu, 21 November 2012 – 08:33 WIB
JUVENTUS tak melupakan peran Juventini -sebutan suporter Juventus- setelah mempecundangi Chelsea 3-0 pada laga kualifikasi Liga Champions di Juventus Arena, Rabu (21/11) dini hari WIB. Usai laga, Asisten Pelatih Juve, Angelo Alessio langsung menyampaikan ucapan terima kasih.

Alessio mengatakan Juve mampu mengalahkan The Blues dengan skor telak karena dukungan dan semangat yang diberikan Juventini sepanjang pertandingan.

"Saya ingin berterima kasih kepada pendukung kami yang luar biasa. Kami meminta mereka untuk datang ke sini untuk meningkatkan semangat tim. Itulah yang mereka lakukan. Jadi saya tidak bisa melupakan kontribusi mereka," kata Alessio seperti yang dilansir UEFA, Rabu (21/11).

Alessio juga memuji skuatnya yang tampil kompak. Kata dia, sepanjang pertandingan pasukan Nyonya Tua -julukan Juventus- mampu mengendalikan irama permainan sehingga memaksa Chelsea bertahan.

"Saya harus memuji seluruh tim. Kami menjaga kecepatan yang tinggi selama 90 menit dan memaksa mereka untuk bertahan," katanya.

Sementara itu, Gelandang Juventus Kwadwo Asamoah mengatakan kemenangan yang diraihnya atas Chelsea berkat pelajaran dari pertandingan sebelumnya. Juve yang bertandang ke Stamford Bridge, kandang Chelsea pada pertemuan pertama hanya bermain seri 2-2, Kamis (20/9) lalu.

"Kami tahu bahwa jika kami bermain dengan cara yang kita inginkan tentu bisa mengalahkan Chelsea. Kami adalah kelompok yang indah, dan kami belajar banyak sebelum pertandingan," ucapnya. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mourinho Pastikan Manchester City Tersingkir Lagi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler