jpnn.com, JAKARTA - Direktur PT Sido Muncul Tbk (Sido Muncul) Irwan Hidayat mendukung sahabatnya, Karna Brata Lesmana maju menjadi anggota legislatif.
Dia mengungkapkan hal tersebut saat berkunjung ke restoran milik Karna Brata Lesmana, pada Senin (17/7).
BACA JUGA: Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat Raih ASEAN Outstanding Entrepreneur Lifetime Achievement Award
Pemilik perusahaan obat tradisional itu mengaku sudah bersahabat dengan Karna Brata Lesmana lebih dari 30 tahun.
Irwan mengenal sosok Karna sebagai pribadi dan pengusaha yang cerdas dan banyak ide.
BACA JUGA: Gelar Bootcamp, TurunTangan Yakin dapat Tingkatkan Peluang Keterpilihan Bakal Caleg
Poin itulah yang menjadi alasannya mendukung sang sahabat naik menjadi anggota legislatif.
"Kalau dia, bisa, bisa dia. Anggota DPR ya harus diisi orang-orang kayak gini," puji Irwan blak-blakan di hadapan Karna.
BACA JUGA: Seluruh Parpol Telah Serahkan Berkas Perbaikan Bakal Caleg ke KPU
Pengusaha 76 tahun itu meyakini tujuan sahabatnya mengambil kursi Senayan murni untuk mengabdi pada negara.
Mengingat latar belakang Karna sudah sukses sebagai pengusaha di berbagai lini. Sehingga bisa fokus dalam menjalankan peran sebagai anggota legislatif.
Dengan nada seloroh, dia pun menyebut tak mungkin mendukung orang yang tidak kompeten.
"Kalau dia bodoh, ya, tak bilangin jangan. Malah tambah ruwet, nanti. Tetapi, dia banyak akal (cerdas)," imbuh Irwan disusul tawa.
Mendengar seloroh tersebut, Karna Brata Lesmana ikut tertawa. Pemilik nama asli Kok Bi itu turut senang mendapat dukungan dari pengusaha ternama Tanah Air.
Karna Brata Lesmana mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dapil 3, Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kabupaten Kepulauan Seribu.
Meskipun daerah pilihan DKI Jakarta 3 dijuluki 'dapil neraka', Karna justru merasa tertantang untuk membenahi.
"Enggak apa-apalah. Dari neraka, siapa tahu nanti bisa saya ubah menjadi surga," tuturnya. (mcr31/jpnn)
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah