jpnn.com, JAKARTA - Perceraian Jennifer Dunn dengan suami pertama, Bobby Michael Reza, memunculkan kabar dirinya berpoliandri.
Pasalnya, gugatan cerai yang diajukannya saat dia sudah berstatus sebagai istri pengusaha mobil mewah, Faisal Harris.
BACA JUGA: Resmi Cerai, Jennifer Dunn Ogah Tuntut Gana-gini
Tak ingin gosip terus merebak, Jennifer Dunn pun memberikan penjelasan terkait masalah penikahannya tersebut.
"Talak dari mantan saya tanggal 28 Maret 2016. Kemudian saya dinikahi (Faisal Harris) pada Jumat, 6 Desember 2016. Ini jauh banget ya,” kata Jennifer Dunn, di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat.
BACA JUGA: Jennifer Dunn Akhirnya Resmi Bercerai
Perempuan yang karib disapa Jeje ini mengatakan, sebelum menikah dengan Faisal Harris, ia sudah berkonsultasi dengan seorang kiai.
“Kiai yang menikahi kami saat itu bilang bahwa masa iddahnya sudah lewat, jadi untuk adanya pernikahan bisa dilaksanakan saat itu secara agama,” ujar Jeje.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Pembalap Cantik jadi Bintang Film Dewasa, Tompi Dilarang Nyinyir
Mengenai proses cerai yang memakan waktu cukup lama lantaran ia dan Bobby rupanya saling menunggu mendaftarkan gugatan.
Pemain film Buruan Cium Gue ini mengaku bersyukur akhirnya sudah tidak ada urusan lagi dengan Bobby.
"Saya sudah resmi bercerai dari mantan saya ya alhamdulillah," ujar perempuan yang sempat terseret kasus TPPU Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan.
Diketahui, Jennifer Dunn mendaftarkan gugatan cerai terhadap Bobby di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat, pada 21 Januari 2020.
Putusan cerai antara Jeje dan Bobby dibacakan majelis hakim Pengadilan Agama Cibinong pada Rabu (10/6) lalu.(mg7/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh