Beyond Creator Bagikan Perjuangan Para YouTuber Gaming Membangun Karier

Senin, 27 September 2021 – 13:59 WIB
YouTuber gaming, Ani Nurhayani dalam Beyond Creator episode 9. Foto: Dok. Vision+

jpnn.com, JAKARTA - Program Beyond Creator: Indonesian YouTubers akan menghadirkan para YouTuber gaming dalam episode 9.

Topik tersebut menarik dibahas lantaran dunia gaming sekarang memiliki citra baru di tengah masyarakat berkat YouTuber gaming.

BACA JUGA: Anak Bantah Tukul Arwana Sakit Karena Vaksin, Begini Penjelasannya

Para Youtuber gaming berhasil mengubah stigma bahwa main gim tidak melulu sebuah kegiatan yang buang-buang waktu dan tidak produktif.

Lewat konten yang dihadirkan, mereka berhasil membuktikan bahwa melalui gaming seseorang bisa menghasilkan uang.

BACA JUGA: Surabaya Pahlawan Jazz Curi Perhatian di Jazz Gunung Bromo 2021

Dalam episode 9, Beyond Creator: Indonesian Youtubers menghadirkan para YouTubers gaming.

Antara lain, Tara & Gema dari channel Tara Arts, Kananda Widyantara dengan channel Frost Diamond, dan Ani Nurhayani yang akan berbagi soal awal mula mereka menjadi seorang YouTuber gaming.

BACA JUGA: Tante Ernie Sebut Dirinya Si Doyan

"Buat konten game itu kan orang mau sambil menikmati main game, enggak perlu jago kok, yang penting kita tahu cara mainnya dan kita tahu caranya berbagi kesenangan," kata Ani Nurhayani.

Selain perjalanan karier, para YouTuber gaming bakal menceritakan pengalaman-pengalaman seru mereka di Beyond Creator: Indonesian YouTubers episode 9 ekslusif di Vision+.

Layanan streaming Vision+ menghadirkan program Beyond Creator: Indonesian YouTubers dengan narasumber berkualitas di setiap episode. (ded/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler