jpnn.com, BALI - Bhayangkara FC berhasil mengudeta Arema FC dari puncak klasemen Liga 1 2021/2022 setelah menang 2-1 atas Barito di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa (1/2) malam.
Sempat tertinggal 0-1 lewat gol Bayu Pradana pada menit ke-58, Bhayangkara FC kemudian membalikkan kedudukan melalui brace pemain pengganti Herman Dzumafo pada menit ke-84 dan 90+4'.
BACA JUGA: Covid-19 Menggila, Satgas Liga 1 Bongkar Fakta Mengejutkan
Jalannya Pertandingan
Sejak babak pertama dimulai, Bhayangkara FC yang di laga sebelumnya kalah dari Persik Kediri tampil sangat agresif.
BACA JUGA: PT LIB Gelar Emergency Meeting, Laga Persipura vs Madura United Ditunda
Selain unggul dalam penguasaan bola, tim berjuluk The Guardian itu kerap mengancam gawang Barito Putera.
Meski demikian, berbagai upaya yang dilancarkan oleh Bhayangkara FC selalu dimentahkan barisan pertahanan Laskar Antasari.
BACA JUGA: Covid-19 Melonjak, Pertandingan Liga 1 Ditunda
Belum lagi performa apik ditunjukkan oleh Kiper Aditya Harlan sepanjang babak pertama. Sampai turun minum, skor 0-0 tidak berubah.
Memasuki babak kedua, Barito Putera sempat membuat kejutan. Setelah dua kali diserang oleh lawan, mereka membuka keunggulan lewat sepakan kencang Bayu Pradana.
Bhayangkara FC mencoba menyamakan kedudukan, tetapi bisa digagalkan terus-menerus.
Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster kemudian melakukan serangkaian pergantian pemain. Masuknya Herman Dzumafo pada menit ke-82 mengubah performa tim milik kepolisian itu.
Tak butuh waktu lama, baru dua menit dia masuk, Dzumafo langsung bisa menciptakan gol. Memanfaatkan umpan Adam Alis, mantan pemain PSPS Pekanbaru itu menyundul bola yang tidak mampu diantisipasi Aditya Harlan. Skor pun imbang 1-1.
Kedudukan sama kuat membuat motivasi pemain Bhayangkara FC semakin besar untuk menambah gol.
Terus bekerja keras, The Guardian akhirnya unggul 2-1 setelah Herman Dzumafo mencetak brace pada masa injury time babak kedua.
Skor tersebut ternyata bertahan hingga laga usai.
Kemenangan atas Barito Putera mengantar Bhayangkara FC naik ke puncak klasemen Liga 1 2021/22 dengan torehan 46 poin, menyalip Arema yang turun ke posisi runner up dengan 44 angka.
Namun, klasemen ini bisa berubah jika Arema FC berhasil mengalahkan Persela Lamongan dalam laga yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, pada Selasa (1/2) malam ini. (dkk/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad