jpnn.com - JAKARTA - Aspac Jakarta masih terlalu tangguh bagi Satya Wacana Metro LBC Bandung. Minus Andakara Prastawa yang absen karena sobek pelipis kiri, Aspac tetap mendominasi. Tim polesan Rastafari Horongbala ini menutup laga dengan keunggulan 73-47, dalam lanjutan Speedy NBL Indonesia 2013-2014 Seri V Jakarta di Hall A Basket Senayan, Rabu (23/4).
Rookie naturalisasi asal Filipina Ebrahim Enguio Lopez tampil sebagai top performer dalam laga ini. Pemain yang akrab disapa Biboy ini mendulang 14 poin. Tak hanya tampil sebagai yang tersubur, Biboy juga menghibur lewat beberapa alley-oop.
BACA JUGA: Stadium Susah Payah Taklukkan Bimasakti
Tambahan angka dari kemenangan ini mengatrol posisi Aspac ke puncak klasemen sementara. Aspac kini mengemas 45 poin, hasil dari 20 kali menang dan 5 kalah.
Menyusul kemenangan ini, Aspac juga semakin menancapkan dominasi atas klub yang ber-home base di Salatiga tersebut. Ini adalah pertemuan ke-14 bagi kedua tim di NBL Indonesia. Dan semuanya dimenangkan oleh Aspac (14-0).
BACA JUGA: Dimaz Pertajam Rekor, CLS Ungguli Garuda
Sementara itu, menyusul kekalahan ini Satya Wacana harus terlempar ke posisi sembilan. Tim asuhan Efri Meldi ini hanya mengantongi 31 poin, setelah menelan 17 kekalahan dari 24 laga yang telah dimainkan (5-17).
Pada seri Jakarta ini Satya Wacana harus bermain sebanyak tujuh game. Sudah empat laga dimainkan, Respati Ragil Pamungkas dkk hanya memetik satu kemenangan. Masih tiga game yang tersisa. Masing-masing menghadapi Pelita Jaya (Kamis, 24/4), Bimasakti (Jumat, 25/4), dan Pacific (Minggu, 27/4).
BACA JUGA: Kimi Bantah tak Punya Motivasi Lagi
”Kami sangat tidak diuntungkan oleh jadwal pada seri Jakarta ini. Ada tujuh laga yang harus kami lakoni. Jadi, kami harus pintar-pintar mengatur rotasi,” ujar Efri Meldi.
”Dari tiga game sisa, paling tidak kami harus mengambil dua kemenangan. Terutama saat melawan Bimasakti dan Pacific. Sebab, keduanya adalah kompetitor kami dalam perebutan tiket Championship Series,” tandasnya.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalahkan Persipura, Home United Gagal Lolos ke 16 Besar AFC Cup
Redaktur : Tim Redaksi