Bieber Terancam Hukuman di Brasil

Kamis, 07 November 2013 – 16:54 WIB

jpnn.com - RIODEJANEIRO--Penyanyi Justin Bieber terancam hukuman di Brasil atas tuduhan menyemprotkan cat untuk membuat graffiti ilegal di Rio de Janeiro.

Kasus ini mencuat setelah sejumlah fotonya muncul di media lokal, memperlihatkan penyanyi asal Kanada itu melukis sebuah dinding pada bekas bangunan Hotel Nacional.

BACA JUGA: Ibu Ayu Ting Ting Tutup Pintu Buat Enji

Foto-foto itu menunjukkan dia mengenakan topi merah dan celana tentara dengan ditemani bodyguard di satu sisi dan sebuah mobil polisi yang diparkir di sisi lain.

Atas dakwaaan ini, Justin Beiber kemungkinan bisa dikenai hukuman denda. Pasalnya, mengotori bangunan adalah sebuah kejahatan di Brasil dan pelanggar dapat dihukum sampai satu tahun penjara atau denda.

BACA JUGA: Piyu Putus Kontak dengan Istrinya sejak 28 Oktober

Namun salah seorang pejabat kepolisan menggambarkan kasus yang melibatkan Justin Bieber sebagai pelanggaran kecil.

Laman Guardian menyebutkan, sebetulnya Bieber memiliki izin dari pemerintah kota untuk melukis graffiti di gedung olahraga. Namun penyanyi berusia 19 tahun ini memilih lokasi lain untuk menghindari penggemar.

BACA JUGA: Banyak Saingan, Sule Yakin OVJ tak Bubar

Di sisi lain, pihak kepolisian berpendapat izin itu hanya diberikan pada lokasi tertentu dan tidak berlaku di tempat-tempat lain. Kasus ini menjadi penutup perjalanan Bieber di Brazil, di mana dalam perjalanan ini dia juga dituduh telah memaki fotografer, berpesta di klub malam kumuh, dan ditendang keluar dari hotel paling bergengsi di Rio.

Menurut jaringan televisi Globo, Bieber terbang ke Brazil pada Rabu (4/11) dengan pesawat jet pribadi. Ini bukanlah pertama kali Justin Bieber terlibat kontroversi tahun ini. Pada Maret, dia meminta maaf kepada penggemar karena telat memulai konser di London.

Pada April, pesan yang ditulisnya di buku tamu Anne Frank Museum di Amsterdam menimbulkan kemarahan publik. Kala itu Beiber menulis dia berharap korban Holocaust adalah belieber, sebutan untuk para penggemarnya.

Pada Juli, Justin Bieber juga dikecam oleh para penggemar hoki es karena menyentuh piala terbesar kejuaraan hoki es Amerika Utara, NHL, Piala Stanley. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hello Band Rilis Lagu Antigalau


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler