BIN Pasundan Kalah Telak Lawan LavAni, Pelatih Marah

Kamis, 07 Desember 2023 – 00:20 WIB
Spiker BIN Pasundan, Farhan Halim saat berlaga melawan LavAni di GOR Jayabaya, Kediri, Jawa Timur, Rabu (6/12). Foto: Dok. PBVSI

jpnn.com, KEDIRI - Tim voli putra BIN Pasundan menelan kekalahan menyakitkan melawan LavAni di laga putaran kedua final four Livoli Divisi Utama 2023.

Dalam laga yang digelar di GOR Jayabaya, Kediri, Jawa Timur, Rabu (6/12), tim asuhan Ryan Masajedi itu menyerah dengan skor 0-3 (22-25, 20-25, 10-25).

BACA JUGA: LavAni Tantang BIN Pasundan di Final Livoli Divisi Utama 2023

Kekalahan di laga ini membuat BIN Pasundan gagal melanjutkan tren positif menghadapi LavAni.

Tercatat di putaran pertama, Farhan Halim dan kolega mampu meraih kemenangan dengan skor 3-1 (25-23, 25-23, 18-25, 25-18).

BACA JUGA: Putaran Kedua Livoli Divisi Utama 2023: BIN Pasundan ke Final, LavAni Menyusul?

Melihat hasil tersebut, pelatih BIN Pasundan, Ryan Masajedi sedikit kesal karena anak asuhannya terkesan tidak memberikan perlawanan.

Pada gim ketiga, permainan Nizar Zulfikar cum suis menurun sehingga LavAni mampu mencetak 12 angka beruntun melalui serve.

BACA JUGA: Gasak Petrokimia Gresik, TNI AU Selangkah Lagi ke Final Livoli Divisi Utama 2023

"Saya tidak peduli dengan hasil, yang saya pedulikan adalah saya marah kepada mereka. Mengapa mereka tidak fight melawan LavAni," ungkap pelatih asal Jepang itu.

Dengan kekalahan ini, BIN Pasundan yang sudah memastikan diri ke final harus turun ke peringkat kedua Livoli Divisi Utama 2023.

Tim asal Jawa Barat itu terhitung kalah rasio set dari LavAni yang unggul dengan persentase 4,333 berbanding 2,000 milik BIN Pasundan.(pbvsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler