Bintang Emon Difitnah, Rizal Ramli: Kenapa Mereka Kebal Hukum?

Senin, 15 Juni 2020 – 22:43 WIB
Komika Bintang Emon. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Ekonom senior Rizal Ramli turut prihatin dengan fitnah yang ditujukan para buzzer kepada komika Bintang Emon di media sosial.

Mantan Menko Kemaritiman ini merespons pemberitaan perihal kekhawatiran Direktur LBH Masyarakat Muhammad Afif soal serangan balik terhadap komedian Bintang Emon yang dituduh memakai nakroba jenis sabu. 

BACA JUGA: Presiden PKS: Mereka Khawatir dengan Keamanan Bintang Emon

"Kenapa ya influencer-influencer norak dan buzzerRP yang sering mengumbar hoax, fitnah dan ujaran kebencian-tanpa fakta dan logika," cuit @RamliRizal di akun Twitter miliknya, Senin (15/6).

"Kok tidak ada yang kena Undang-undang ITE? Kenapa mereka kebal hukum, padahal sampah demokrasi?" lanjut Rizal Ramli.

BACA JUGA: Bintang Emon Dituding Pakai Narkoba, Rekan-rekan Membela

Diketahui, Bintang Emon tengah jadi obrolan publik atas keberaniannya mengkritisi hukuman satu tahun penjara untuk penyiram air keras terhadap penyidik KPK Novel Baswedan.

Video kritis komika itu bahkan masih viral hingga saat ini.

BACA JUGA: Bintang Emon Dituding Pakai Narkoba, Arie Kriting Bilang Begini

"Influencer-influencer norak dan buzzerRP rupanya banyak belajar dari Joseph Goebbles, Menteri Propaganda Hitler," tulis Rizal Ramli, dalam postingan berikutnya.

“Tebarkan terus kebohongan secara masif, akhirnya akan jadi ‘kebenaran’.” Puji-puji pembayar kamu bagai Nabi, hancurkan lawan-lawannya dengan hoax dan fitnah," lanjut Rizal Ramli. (fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler