Bisikan Bustomi Bikin Arif Suyono Pilih Mitra Kukar

Selasa, 02 Januari 2018 – 10:53 WIB
Arif Suyono (kiri). Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, KUTAI KARTANEGARA - Keputusan Arif Suyono bergabung dengan Mitra Kukar tidak lepas dari peran Ahmad Bustomi.

Gelandang 33 tahun itu mengaku mendapat “bisikan” dari Bustomi untuk bergabung dengan Naga Mekes, julukan Mitra Kukar.

BACA JUGA: Mitra Kukar Sandarkan Harapan pada Mauricio Leal

“Dia yang mengajak. Namun, tentu saja target tinggi tim jadi motivasi saya pribadi,” kata Arif, Senin (1/1).

Pria yang karib disapa Keceng itu bukan nama baru bagi Mitra Kukar.

BACA JUGA: Lepas 3 Stopper, Mitra Kukar Kesulitan Cari Pengganti

Sebelumnya, Arif pernah membela Mitra Kukar pada 2011-2012 dan 2013.

Arif berharap kehadiran dirinya dan Bustomi bisa membuat performa Mitra Kukar makin mengilap.

BACA JUGA: Uji Kekuatan, Mitra Kukar Tantang Juara Liga Malaysia

Dia juga siap berbagi pengalaman dengan para pemain muda Mitra Kukar.

“Saya akan sangat senang jika bisa memberikan apa yang saya bisa untuk mereka,” imbuh mantan penggawa Arema FC itu.

Dia pun tak mengkhawatirkan peluang bermain. Menurut dia, fokus utamanya adalah tim.

“Saya ke sini (Mitra Kukar) bukan cari saingan. Bagi saya, semua pemain di tim adalah rekan kerja saya. Soal menit bermain, itu urusan nanti. Sekarang tim ini dilatih pelatih asing. Dia akan profesional menentukan starting eleven,” ucap Arif.

Soal target manajemen yang ingin finis di big four musim depan, Keceng berjanji melakukan yang terbaik.

“Kalau bisa lebih, kenapa tidak? Saya percaya dengan kerja sama tim, kami bisa meraih lebih dari yang manajemen inginkan,” kata Arif. (don/ndy)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSM Mundur, Mitra Kukar Berpeluang Jadi Host Piala Presiden


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler